Pemkab Asahan Dukung Gertam Cabai

Wakil Bupati Asahan H Surya BSc membuka Gertam Cabai (F/SB.dok)

Sentralberita – Asahan | Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Ketahanan Pangan mendukung gerakan tanam (Gertam) cabai untuk menambah penghasilan serta memenuhi kebutuhan bahan pokok yang sering bergejolak di pasaran.

Hal itu disampaikan Wakil Bupati H Surya BSc, Selasa (12/12) saat membuka acara penanaman bibit cabai pada Gertam di Dusun V desa Tanjung Alam Kecamatan Sei Dadap, “kepada masyarakat yang sudah mendapatkan bibit cabai pada Gertam yang diprakarsai oleh Dinas Ketahan Pangan agar dapat memeliharanya,”kata H Surya BSc.

Saya minta kepada masyarakat,agar dapat memelihara tanaman cabai yang telah diberikan.Pencanangan Gerakkan Tanaman Cabai dilakukan, supaya dapat menambah penghasilan dan pendapatan keluarga dan Pendapatan Asli Desa, tambahnya.

Apalagi sering kita ,ketahui bahwa harga cabai di berbagai tempat penjualan,baik itu di pasaran,kedai-kedai harga ekonomisnya sangat baik dan tinggi. Maka untuk itu saya berharap masyarakat dapat menggalakkan Gertam Cabai.

Hadir dalam acara kegiatan penanaman gerakkan tanam cabai tersebut antara lain yakni Wakil Bupati Asahan H. SURYA Bsc dan Forkopimca, Camat Sei Dadap Rahman Halim, Danramil Air Batu Kapten Inf Nuryanto, manager PTPN lll Dedi Ismed SP beserta Kepala Desa se-Kecamatan sei Dadap, TP PKK Kecamatan Sei Dadap serta Para Kadus.(SB/susilawadi)

 

One thought on “Pemkab Asahan Dukung Gertam Cabai

  • Februari 17, 2024 pada 10:27 pm
    Permalink

    576561 585594Greatest fighter toasts ought to entertain and supply prize on your couples. Initially audio system next to obnoxious crowd would be wise to realize one particular gold colored strategy as to public speaking, which is private interests self. finest man jokes 215795

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *