Pemkab Sergai Serahkan Lima Unit Rumah Sejahtera Terpadu di Desa Mangga Dua dari Kemensos RI

sentralberita | Serdang Bedagai ~ Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai menyerahkan bantuan sebanyak lima unit Rumah Sejahtera Terpadu (RST) kepada masyarakat Desa Mangga Dua, Kecamatan Tanjung Beringin, Senin (26/1/2025). Bantuan tersebut merupakan program Kementerian Sosial Republik Indonesia yang disalurkan melalui aspirasi Anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi PKB, H. Ashari Tambunan.

Penyerahan bantuan rumah dilakukan secara simbolis oleh Wakil Bupati Serdang Bedagai, Dr. H. Adlin Tambunan, S.T., M.SP., didampingi Kepala Dinas Sosial Sergai dr. Syahri Aldi Saragih, Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Sergai Reza Firmansyah, ST, MAP, serta pendamping dari Kementerian Sosial RI, Wardani Siregar.

Dalam sambutannya, Wabup Adlin Tambunan menyampaikan bahwa program Rumah Sejahtera Terpadu merupakan bentuk nyata kehadiran pemerintah pusat dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat kurang mampu, khususnya dalam penyediaan hunian yang layak.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai, kami mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Sosial RI melalui aspirasi Bapak H. Ashari Tambunan. Program ini sangat membantu masyarakat kami yang sebelumnya tinggal di rumah tidak layak huni. Alhamdulillah, kini rumah mereka sudah jauh lebih layak, aman, dan nyaman,” ujar Adlin.

Baca Juga :  Pemkab Asahan Konsolidasikan Peran Posyandu sebagai Simpul Layanan Sosial Dasar Tahun 2025

Ia menjelaskan, secara keseluruhan terdapat 20 unit Rumah Sejahtera Terpadu yang tersebar di sejumlah kecamatan di Kabupaten Serdang Bedagai.

Khusus untuk Kecamatan Tanjung Beringin, lima unit rumah ditetapkan sebagai penerima bantuan, dan pada kesempatan tersebut rombongan meninjau langsung tiga unit rumah.

Menurut Adlin, penetapan penerima bantuan RST telah melalui proses seleksi dan verifikasi yang ketat. Beberapa indikator yang menjadi pertimbangan di antaranya kondisi ekonomi keluarga, status kepemilikan tanah, serta kelayakan rumah yang dihuni sebelumnya.

“Semua penerima telah melalui tahapan penilaian, mulai dari desil ekonomi hingga verifikasi lapangan. Dari hasil tersebut, ditetapkan lima rumah penerima bantuan di Kecamatan Tanjung Beringin,” jelasnya.

Sementara itu, para penerima manfaat mengaku bersyukur dan terharu atas bantuan yang diberikan. Mulyadi (61), salah seorang penerima RST, mengungkapkan bahwa rumah yang kini ditempatinya jauh lebih layak dibandingkan sebelumnya.

Baca Juga :  Pemkab Sergai Gelar OPAH GERAK, Wabup Adlin: Wujud Nyata Kendalikan Inflasi dan Jaga Daya Beli Masyarakat

“Terima kasih kepada pemerintah dan semua pihak yang telah membantu kami. Dulu kondisi rumah sangat memprihatinkan, sekarang sudah lebih aman dan nyaman untuk keluarga,” tuturnya.

Ungkapan serupa disampaikan Putra K. Tarigan (38). Ia menilai bantuan RST sangat berarti bagi keberlangsungan hidup keluarganya.

“Bantuan ini benar-benar kami rasakan manfaatnya. Semoga program seperti ini terus berlanjut dan bisa dirasakan oleh masyarakat lain yang membutuhkan,” katanya.

Sementara itu, M. Yusuf Lubis (40) juga menyampaikan apresiasi atas perhatian pemerintah terhadap masyarakat kurang mampu.

“Kami tidak menyangka bisa mendapatkan bantuan rumah seperti ini. Terima kasih kepada Kementerian Sosial, Bapak Ashari Tambunan, dan Pemkab Sergai yang telah peduli kepada kami,” ujarnya.

Kegiatan penyerahan bantuan tersebut turut dihadiri Camat Tanjung Beringin Ahmadi Darma, S.H., Kepala Desa Mangga Dua Budi Santoso, S.Pd., serta para pendamping program dari Kementerian Sosial RI. (SB/ARD)

-->