Cup VII Basketball 3 on 3 Dibuka
Medan, (Sentralberita )-Walikota Medan Drs. H. T. Dzulmi Eldin S. M.Si diwakili Sekretaris Dispora Kota Medan Pahmi Harahap, S. Sos, M. Si membuka Kalam Kudus Cup VII Basketball 3 on 3 di Sekolah Kalam Kudus Jl. Mayang no.10 Kota Medan, senin (18/4). Hadir dalam kegiatan ini Wakil Direktur Pelaksana Drs. Edward Sitorus. Msi, mewakili Kadis Pendidikan Kota Medan Bayu Iskandar serta Ketua Panitia Erik Pardede.
Dalam sambutan Walikota Medan yang dibacakan Sekretaris Dispora Kota Medan berharap kejuaraan yang menampilkan bakat para generasi muda ini dapat menjadi wahana untuk para pelajar agar berkegiatan positif. Selain itu, agar kejuaraan ini menjadi ajang melatih jiwa-jiwa sportif dikalangan generasi muda.
Kegiatan ini diikuti Tim SMP dan SMA Putra/Putri Basket 3 on 3 serta Tim Mahasiswa/Umum Basket 3 on 3 dilaksanakan mulai 18 april 2016 sampai dengan 22 april 2016 yang diselenggarakan di Sekolah Kalam Kudus. Ada juga beberapa tim diluar Kota Medan yang mengikuti kegiatan ini seperti Sekolah Methodist Lubuk Pakam, SMA Negeri 1 Binjai serta Tim Persada Staba.(SB/01/ H2