Hari Raya Idul Adha 1446 H, Polres Tanjungbalai Pengamanan, Situasi Aman dan Kondusif

sentralberita|Tanjungbalai~Peringatan Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah yang jatuh pada Jumat, 6 Juni 2025, berlangsung khidmat dan lancar di Kota Tanjungbalai. Polres Tanjungbalai mengerahkan personel untuk melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan Sholat Idul Adha di seluruh wilayah kota, guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat.

Sebanyak 90 masjid dan dua lapangan terbuka menjadi lokasi utama pelaksanaan Sholat Idul Adha tahun ini. Dua lokasi terbuka tersebut yakni halaman Mapolres Tanjungbalai dan Lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah (Alun-Alun Kota Tanjungbalai) turut menjadi pusat perhatian warga.

“Kegiatan pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Tanjungbalai dalam menjaga stabilitas kamtibmas di tengah perayaan hari besar umat Islam. Alhamdulillah, hingga kegiatan selesai sekitar pukul 09.00 WIB, situasi berlangsung aman, tertib, dan kondusif,” ujar Kasi Humas Polres Tanjungbalai, Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan, Jumat (6/6/2025).

Baca Juga :  Tekan Angka Kecelakaan, Sat Lantas Polres Tanjung Balai Laksanakan Patroli dan Pengaturan Lalu Lintas

Berdasarkan laporan resmi, pelaksanaan sholat di Lapangan Polres Tanjungbalai dihadiri oleh Kapolres AKBP Yon Edi Winara, S.H., S.I.K., M.H. bersama jajaran, serta warga sekitar. Sedangkan di Lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah, Walikota Tanjungbalai beserta jajaran Forkopimda hadir bersama lebih dari 1.200 jamaah.

Polres Tanjungbalai mengerahkan personel ke 14 lokasi prioritas untuk pengamanan intensif, termasuk masjid-masjid besar seperti Masjid Raya Sultan Ahmadsyah dan Masjid Jami’ Isabil. Di setiap lokasi, kegiatan ibadah berjalan dengan tertib, dengan partisipasi masyarakat yang tinggi.

Selain sholat Idul Adha, kegiatan dilanjutkan dengan penyembelihan hewan kurban di masing-masing masjid. Polisi juga turut melakukan pengawasan agar proses distribusi daging kurban berjalan lancar dan tertib.

Baca Juga :  Personel Pos Terpadu Ops Ketupat Toba 2025 Polres Tanjung Balai Berikan Keamanan Kenyamanan Penumpang Kereta Api

“Idul Adha bukan hanya soal ibadah, tapi juga momen mempererat silaturahmi dan solidaritas sosial. Kami bersyukur semua kegiatan berjalan baik berkat kerja sama semua pihak, termasuk masyarakat,” tambah Kompol Ahmad Dahlan Panjaitan.

Polres Tanjungbalai mengimbau masyarakat untuk terus menjaga kondusivitas kota dan menjadikan momentum Idul Adha sebagai ajang memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan toleransi di tengah kehidupan sosial yang majemuk.

-->