Daftarkan Bacalegnya Ke KPU, Ketua Nasdem Madina Sebut Effen Anis Perolehan Suara Akan Meningkat

Pendaftaran bacaleg nasdem

sentralberita | Panyabungan – Diiringi Gordang Sambilan, Dewan Perwakilan Daerah ( DPD) Partai Nasdem menjadi pendftar pertama bakal Calon legislatif ( Bacaleg) nya ke kantor Komisi Pemilihan Umum ( KPU) Kabupaten Mandailing Natal ( Madina), Kamis ( 11/5/2023).

Rombongan DPD Nasdem Madina langsung dipimpin Ketuanya Zainal Abidin, Sekretaris Baharuddin, Suhelmi Matondang langsung diterima Ketua KPU Madina Fadillah Syarif dan jajaran komisioner.dan Sekretaris.

Usai penyerahan berkas, Ketua DPD Nasdem Madina mengungkapkan ada 40 bakal Calegnya yang didaftarkan ke KPU Madina, lengkap dengan keterwakilan perempuan.

Zainal Abidin optimis perolehan suara partai Nasdem Madina akan meningkat signifikan pada Pemilu 2024 yang akan datang.

“Jadi kalau pada Pemilu 2019 Nasdem Madina hanya dapat 1 kursi, pada Pemilu kali ini kita optimis akan terjadi peningkatan signifikan”, optimisnya.

Baca Juga :  Pastikan Keamanan Kantor KPU, Polres Tanjung Balai Laksanakan Penjagaan

Dirinya meyakini dari bacaleg yang diusung Partai Nasdem pada Pemilu kali ini adalah merupakan kader kader terbaik, putra putri Madina.

Lantas ia pun menyebutkan Kadis Kesehatan Madina, Bahren merupakan sosok yang diharapkan mampu bertarung pada pileg tahun 2024,begitu juga dengan Bacaleg lain yang merupakan orang – orang pilihan yang tentunya memiliki kans besar untuk dapat mengambil suara rakyat.

Ditanya sejauh mana effect Anis Baswedan yang telah dideklarasikan Partai Nasdem untuk menjadi Calon Presiden, dapat mendongkrak perolehan suara Nasdem, Zainal sangat optimis dengan pendeklarasian Anis Baswedan akan terjadi peningkatan suara signifikan Partai Nasdem secara nasional, termasuk di Kabupaten Madina.

” Itu yang kita harapkan, dan kita sangat optimis suara kita akan meningkat secara signifikan, termasuk karena effect Anis, tapi juga karena bacaleg yang diusung adalah orang orang pilihan dan terbaik”, pungkasnya.( FS)

Baca Juga :  Jadi Inspektur Upacara Harlah Pancasila 2024,Kapolres Madina : Jadikan Pancasila Landasan Prilaku Bermasyarakat
-->