Besok Bupati Madina Lantik 62 Kades Di Gedung Serbaguna H Amru Daulay SH

Kepala Dinas Pemberdayaan Desa ( PMD) Kabupaten Mandailing Natal ( Madina)Ahmad Meinul Lubis

sentralberita | Panyabungan ~ Bupati Mandailing Natal ( Madina) HM. Ja’far Sukhairi Nasution akan melantik dan 62 Kepala Desa terpilih pada pemilihan kepala desa serentak akhir tahun 2022 lalu, besok (28/3) di Gedung Serbaguna H. Amru Daulay SH.

” Iya benar sesuai tahapannya, besok (28/3) siang sekitar pukul 14.00 wib pak Bupati Madina akan melantik 62 Kepala Desa terpilih pada pilkades akhir tahun 2022 lalu”, ujar Kepala Dinas Pemberdayaan Desa ( PMD) Kabupaten Mandailing Natal ( Madina)Ahmad Meinul Lubis melalui sambungan selular, Selasa sore ( 27/3).

Meinul mengungkapkan untuk acara pelantikan ini, pihaknya telah menyebarkan undangan ke kecamatan dimana sejumlah desa yang ikut melaksanakan pilkades akhir tahun lalu.

Baca Juga :  Rajut Kebersamaan, Kejari Madina Gelar Buka Puasa Bersama

Menurut Meinul, keterlambatan pelantikan dikarenakan proses peng SK – an dan adanya sedikit regulasi yang harus diselesaikan.

” Sebelumnya pelantikan ini sudah dijadwalkan namun mundur karena masih ada sedikit yang harus diselesaikan, tapi semuanya sudah selesai dan besok pelantikan, semoga berjalan dengan lancar pungkasnya Meinul sembari berharap kepada para kades yang dilantik agar dapat bekerja dengan baik. ( FS)

-->