IMM Pematang Siantar Soroti Pembangunan Taman di Jalan Sutomo

Zulham Affandi Saragih, Kabid Riset, Pengembangan dan Keilmuan PC IMM Kota Pematang Siantar

sentralberita | Siantar ~ Perluasan taman yang berada di jalan sutomo depan ramayana telah menghilangkan fungsi jalan yang selama ini ada. Hal ini mendapat sorotan dari Zulham Affandi Saragih, Kabid Riset, Pengembangan dan Keilmuan PC IMM Kota Pematang Siantar, pada Senin (16/1/23).

Zulham dalam penyampaiannya pada awak media menuturkan adanya keganjilan dalam pelaksanaan proyek revitalisasi taman jalan sutomo depan ramayana kelurahan pahlawan siantar timur.

“Kami merasa ada yang ganjil dalam pelaksanaan proyek revitalisasi taman yang berada di jalan sutomo tepat di depan ramayana kelurahan pahlawan kecamatan siantar timur oleh Dinas perumahan dan kawasan permukiman kota Pematang Siantar APBD 2022. Sebab dalam pelaksanaan realisasi proyek tersebut terjadi perluasan areal taman yang mengakibatkan hilangnya jalan dan fungsi jalan yang selama ini ada di lokasi tersebut”, tuturnya.

Lanjutnya, ia menyampaikan bahwa keberadaan jalan tersebut sangat di perlukan dalam kelancaran arus lalulintas khususnya di saat hari besar keagamaan.

“Kami menilai bahwa keberadaan jalan tersebut sangatlah di perlukan dalam kelancaran arus lalu lintas khususnya di momen hari hari besar terutama perayaan hari besar keagamaan. Karena dalam pengamatan kami jalan tersebut selama ini juga menjadi alternatif pengguna jalan khususnya pemudik yang mengarah ke daerah asahan namun keterusan menuju pusat kota sehingga dapat berbalik arah kembali menuju asahan dan seterusnya”, ungkapnya.

Sambung zulham juga mempertanyakan terkait landasan hukum dan aturan dari perubahan jalan tersebut menjadi taman.

“Melalui pemberitaan ini kami juga ingin mempertanyakan kepada pemerintah kota Pematang Siantar tentang landasan aturan dan hukum terkait perubahan jalan dan fungsi jalan tersebut sehingga menjadi taman”, tutup zulham.(01/red)