Dinas Pertanian Madina Optimis Produksi Sejumlah Bahan Pokok Tahun 2023 Akan Meningkat

sentralberita | Madina ~ Produksi bahan pokok seperti Cabe merah dan cabe rawit dan sejenis diprediksi akan mengalami peningkatan pada tahun 2023 seiring penurunan intensitas curah hujan yang cukup tinggi pada tahun 2022,sehingga mempengaruhi bruduksi cabe masyarakat.

” Kita dari Dinas Pertanian Mandailing Natal merasa optimis produksi cabe merah dan cabe rawit dan sejenis akan mengalami peningkatan di tahun 2023 ini”,ujar Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mandailing Natal,Siar Nasution, saat ditemui di ruang kerjanya,Senin ( 16/1/2023).

Kepada wartawan sentralberita.com di Madina Ahmad Fuad Siregar, Kadis Pertanian Madina mengakui pada tahun 2022 lalu,produksi cabe merah dan cabe rawit dan sejenis mengalami inflasi.

Tapi seiring penganggaran baru dari Pemerintah Kabupaten Madina,Siar meyakini produksi cabe merah dan cabe rawit akan dapat ditingkatkan di tahun 2023.

Program Dinas Pertanian Madina selanjutnya adalah peningkatan produksi jagung masyarakat begitu pula dengan produksi padi.

Diakui Kadis,pada tahun 2022 ada persoalan pengairan irigasi batang gadis yang belum bisa dimanfaatkan sehingga kurang optimal dalam membantu pengairan lawan pertanian warga masyrakat,seperti di Kecamatan Siabu sekitarnya.

Siar Nasution menyebutkan di penghujung tahun 2022 intensitas hujan sangat tinggi bahkan seringkali terjadi banjir sehingga mengakibatkan gagal panen terutama di Mandailing Jae yakni Kecamatan Siabu.

“Sebenarnya proyek irigasi Batang Gadis itu adalah proyeknya Pempropsu,jadi untuk tahun ini kita optimis akan bisa kita manfaatkan,kontrak perbaikan irigasi dengan pempropsu juga telah habis pada bulan Nopember sehingga kita yakin produksi padi tahun 2023 di Madina akan meningkat,imbuhnya.( FS)