Demi Keamanan Agar Tak Dicuri, KPU Medan Sewa Gudang Logistik  dengan Bayaran  Rp400 Juta

Gudang Tempanan penyimpanan logistik KPU Medan yang sewanya RP 400 juta

sentralberita|Medan~sentralberita|Medan~Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan menyimpan logistik Pemilu serentak 2018 di eks kargo Bandara Polonia, Medan.

Namun, untuk bisa menggunakan gudang tersebut KPU Medan harus merogoh kocek yang tidak sedikit yakni hingga Rp400 juta pertahun.

“Saat ini masih dua gudang yang kita sewa untuk menyimpan logistik. Saat arus balik logistik ke gudang bakal ada penambahan sewa gudang, karena yang ada saat ini tidak mencukupi. Sekitar Rp400 juta biaya sewa gudang,” ujar Sekretaris KPU Medan, Nirwan, di Medan, Kamis (6/12/2018).

Sewa gudang eks Bandara Polonia, Nirwan mengaku pihaknya berkordinasi dengan Lanud Soewondo. “Ada koperasi yang mengelolanya, sama mereka kami bayar, ada MoU atau perjanjian sewa menyewa. Di sini biaya sewanya dihitung permeter, Rp11.700 / meter biayanya,” jelasnya.

Komisioner KPU Medan Divisi Hukum, Zefrizal menambahkan dipilihnya eks kargo Bandara Polonia yang kini dikelola oleh Lanud Soewondo bukan tanpa alasan, meskipun diakuinya biaya sewa yang harus dikeluarkan tidak sedikit.

“Disana sudah pasti aman, selain dijaga polisi 24 jam, pihak Lanud Soewondo juga ikut menjaganya. Kalau sewa tempat lain riskan juga, takut dicuri,” katanya. (SB/01)

1 thoughts on “Demi Keamanan Agar Tak Dicuri, KPU Medan Sewa Gudang Logistik  dengan Bayaran  Rp400 Juta

  • Oktober 23, 2023 pada 1:59 am
    Permalink

    412393 80866Some truly good and utilitarian data on this web internet site , likewise I believe the design and style holds fantastic capabilities. 362768

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *