PC IMM Tapsel Dilantik

Imm

Medan, (Sentralberita)-Pimpinan Cabang IMM Tapanuli Selatan – Padangsidimpuam (PC IMM Tapsel-Psp) resmi dilantik oleh Ketua Umum DPD IMM Sumut Budi Setiawan Siregar. Pelantikan yang dilaksanakan di Gedung Dakwah ‘Aisyiyah Tapsel ini berlangsung hikmah dengan dihadiri  berbagai lembaga di Kota Padangsidimpuan dan Tapanuli Selatan.

Amil Mahzul Nasution, ketua PD Muhammadiyah Padangsidimpuan yang berhadir pada pelantikan sebagai pembicara kunci mengatakan “sebaik-baik pemimpin adalah pemimpin yang senantiasa istiqomah meneladani Muhammad SAW, tipologi kepemimpinan Muhammad SAW adalah kunci sukses atau tidaknya seorang pemimpin. Oleh karenanya, PC IMM Tapsel Sidimpuan harus bisa memahami tipologi tersebut dan mengejewantahkannya dalam bentuk gerakan”. Diakhir pidato beliau juga menyampaikan agar DPD IMM Sumut bekerjasama dengan PD Muhammadiyah Padangsidimpuan harus bisa sesegera mungkin memekarkan IMM Padangsidimpuan dan IMM Tapanuli Selatan, tetapi dengan tetap menghindari pergesekan-pergesekan yang mungkin muncul.

Baca Juga :  Kloter 12 KNO Rampungkan Haji Dengan Tawaf Ifadah

Sementara Zulham Hidayah Pardede, Ketua Umum PC IMM Tapsel Sidimpuan dalam pidatonya menyampaikan Sembari membenahi internal IMM Tapsel Sidimpuan dengan fokus penguatan budaya keilmuan dengan target poros kaderisasi IMM Sumut, kami juga akan meningkatkan kerjasama dengan OKP maupun OKI di Kota Padangsidimpuan ini dalam berbagai lini, terlebih dalam menjalankan tugas sebagai pemilik kekuatan untuk melakukan kontrol sosial terhadap pemerintahan. Kedepan, kami berharap bisa membantu pembangunan Kota Padangsidimpuan dan Kab. Tapsel dengan pokok-pokok pikiran yang lahir dari kajian ilmiah”. (SB/01)

Tinggalkan Balasan

-->