Prediksi Potensi Rawan dan Langkah Antisipasi di Berbagai Titik Jalur Mudik

Kepala Dinas Perhubungan Agustinus saat menggelar jumpa pers terkait Kesiapan Penyelenggaraan Angkutan Idulfitri 1444 H Provinsi Sumut, di ruang rapat lantai II, Kantor Gubernur, Jalam Diponegoro Nomor 30 Medan, Rabu (5/4).(f-ist)

sentralberita | Medan ~ Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) melalui Dinas Perhubungan menyiapkan langkah penanganan arus mudik/balik pada momentum Idulfitri 1444 H/2023 M. Potensi jalur rawan kemacetan hingga upaya antisipasi disiapkan guna membantu masyarakat yang menempuh perjalanan.

Langkah itu disampaikan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi melalui Kepala Dinas Perhubungan Agustinus saat menggelar jumpa pers terkait Kesiapan Penyelenggaraan Angkutan Idulfitri 1444 H Provinsi Sumut, di ruang rapat lantai II, Kantor Gubernur, Jalam Diponegoro Nomor 30 Medan, Rabu (5/4).

Baca Juga :  Pemko Medan Kembali Gelar Mudik Gratis Lebaran 2025, Kuota 4.000 Penumpang, 12 Kota Tujuan..

Dalam paparannya, Agustinus menyampaikan bahwa puncak arus mudik tahun ini diperkirakan terjadi pada H-1 atau Jumat 21 April 2023, dimana diprediksi terjadi pergerakan masyarakat mencapai 123,8 juta orang, yang mulai mengalami kenaikan sejak H-3 atau pada Rabu 19 April 2023. Sedangkan puncak arus balik kemungkinan terjadi pada Selasa (25/4/2023) atau H+2, disusul hari berikutnya (H+3).

Adapun persiapan dan pelaksanaan yang dilakukan Dishub Sumut kata Agustinus, di antaranya berkoordinasi dan menggelar rapat teknis bersama pemangku kepentingan. Menyediakan fasilitas tempat istirahat pada masa Angkutan Idulfitri Tahun 2023, pada 15-30 April 2023.

Berikutnya adalah menyiapkan survei kesiapan sarana dan prasarana transportasi atau Rampcheck bagi kendaraan angkutan umum, pembentukan posko pusat angkutan Idulfitri terpadu dan posko pelayanan, serta monitoring di beberapa ruas jalan hingga simpul transportasi yang dapat digunakan.(01/red)

Baca Juga :  Percepat Penanganan Stunting, Pj Gubernur Agus Fatoni Launching Gerakan Serentak Penanganan Stunting Se-Sumut
-->