Alumni SMAN 6’91 Halal bi Halal, Saat Ini Terus Kompak dan  Mengkristal

sentralberita|Medan~Alumni SMAN 6’91 Medan menggelar halal bi halal, Minggu (13/4) di Cafe Marsha Jalan Karya Bakti Medan Johor.

Acara halal bi halal digelar sederhana, namun sarat akan makna. Hadir di acara tersebut Ketua Alumni SMAN 6’91 Dr Hasrul Benny Harahap SH MH, Ketua Pengajian Fathi Ibrahim SH, Ketua Panitia Rommy Syamra dan para alumni lainnya seperti Iswar Lubis, dr Milvan Hadi MKed (OG) SPoG, Boy Eriansyah Pelindo, dr Nana Kencana Siregar, Heru Suwondo, Siti Gabena Siregar, Debby Setiawati, Era Sofa, Herwin Zaherdi, M Thariq, Sugeng, Robert Ilham dan lainnya.

Ketua Alumni Hasrul Benny Harahap dalam kesempatan tersebut mengajak seluruh anggota alumni memperbanyak bersyukur, karena masih diberi kesehatan, kesempatan dan keluangan waktu berkumpul bersama,terlebih di hari baik bulan baik seperti di Bulan Syawal ini.

Baca Juga :  Raih Penghargaan Ombudsman RI, 6 Polres dengan Kualitas Pelayanan Publik Tertinggi di Sumut 

“Atas nama pribadi dan Ketua Alumni, saya mengaturkan Minal Aidin Wal Faizin, mohon maaf lahir dan bathin kepada kita yang berhadir di sini maupun seluruh alumni SMA6’91 dimana pun berada,” ujarnya.

Benny juga menyampaikan rasa sukacitanya, ciri khas Alumni SMA 6’91, yakni kekompakan, sampai saat ini masih tetap mengkristal. Hal ini dibuktikan, dalam setiap agenda dan kegiatan, tetap menyempatkan diri hadir bersilaturahim.

“Mari kita pertahankan silaturahim yang sudah terjalin selama ini. Karena dengan besilaturahim, Insha Allah kian mempermudah rezeki dan membuat umur lebih berkah,” ujarnya.

Berkenaan hal tersebut, Benny Harahap mengajak anggota Alumni SMA 6’91 untuk ikut serta dan meramaikan Reuni Akbar Alumni SMA 6 yang akan dilaksanakan Mei 2025. “Saya berharap, di Reuni Akbar tersebut, Alumni SMA 6’91 ikut meraimaikan dan menyukseskannya,” ujarnya lagi.

Baca Juga :  Kisah Inspiratif Guru Madrasah, Hibahkan Tanah Sebagai Syarat Penegerian

Seluruh alumni juga sepakat, program pengajian bulanan dimulai kembali pasca lebaran Idul Fitri ini.
Dalam kesempatan tersebut juga diserahkan hadiah trup gembira yang dimenangi Grup Lubis (Izwar Lubis, Andriko Lubis, Khairul Lubis dan Doddy).

Grup Lubis tampil sebagai juara setelah di final mengalahkan Tim Ganteng (Hasrul Benny Harahap, Debby Armansyah, Rommy dan Monang Gabe)

-->