Bhabinkamtibmas Polsek Pancur Batu Laksanakan Giat Sambang Desa – Cooling System
sentralberita | Pancur Batu ~ Personil Bhabinkamtibmas Polsek Pancur Batu Laksanakan Giat Sambang – Cooling System kepada masyarakat, Selasa 30/01/2024 sekira pukul 10.00 – 11.30 wib bertempat di Desa Tanjung Anom Kecamatan Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatra Utara.
Menurut Kapolsek Pancur Batu Kompol Hendra Gunawan Simatupang, S.H kegiatan Sambang Desa – Cooling System ini di laksanakan oleh personil Bhabinkamtibmas Polsek Pancur Batu Aipda Hendra Sembiring guna meningkatkan kamtibmas jelang di laksanakannya Pemilu Damai 14 Februari 2024 agar lebih kondusif, Bhabinkamtibmas terjun langsung ke Desa Binaan untuk mengetahui perkembangan situasi Kamtibmas di desa Binaan mereka jelang Pemilu Damai 14 Februari 2024.
“Kita berupaya agar masyarakat jeli, tidak mudah terpengaruh berita hoax – ujaran kebencian jelang di laksanakannya Pemilu Damai, pesan kamtibmas yang kita sampaikan kepada masyarakat agar mereka tidak golput, dapat memanfaatkan hal suaranya untuk mencoblos pilihannya di hari H pemilu”, terang Kapolsek
“Publik area yang aman dan nyaman serta Narkoba adalah musuh kita bersama menjadi atensi kita untuk ciptakan dan menindaklanjuti peredaran Narkoba di wilayah kita ini, harapan Kami masyarakat dapat mendukung upaya kami dalam memberantas penyakit masyarakat di wilayah ini”. Pungkas pamen berpangkat Melati satu di pundaknya ini.(01/red)