Mahasiswa KKN UISU Sukses Dampingi Pemdes Aras gelar MTQ

Mahasiswa KKN beserta Kades Desa Aras dan Camat Air Putih saat penutupan acara MTQ (Sb/F~Wan)

sentralberita I Batu Bara ~ Pada hari Sabtu tanggal 12 Februari 2022 Pemdes Aras sukses melakukan gelaran MTQ yang dibantu oleh Mahasiswa Mahasiswa KKN dari UISU, Sabtu (12/02/2022)

Pada acara yang berlangsung di Mesjid Almutlak desa Aras ini, selain panitia turut hadir juga Mahasiswa KKN dari UISU membantu jalanya acara, baik secara teknis maupun perlengkapan acara, seperti persiapan tempat, penyususan kursi peserta, dekorasi dll.

Panitia sangat senang akan adanya Mahasiswa dari UISU yang melakukan KKN di desa Aras yang turut meringankan kerja panitia pada lomba MTQ tahun ini.

Ketua Kelompok KKN Dahlan mengatakan dengan terlaksananya MTQ ke XV kecamatan air putih ini bisa menjadi motivasi anak anak dan masyarakat agar lebih cinta dan terus mensyi’arkan agama Islam melalui Al Qur’an. (Sb/Wan)

Baca Juga :  Laporan Kinerja BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Sumbagut Semester I 2024


-->