Sekolah di Batu Bara Lakukan tes Urine Untuk PNS

Para guru sedang melakukan tes urine yang di pusatkan di SMP Negeri 2 Medang Deras, Batu Bara. (F-pur)

sentralberita I Batu Bara ~ UPTD. SMP Negeri 2 Medang Deras lakukan tes urine untuk guru PNS, Rabu (01/12/2021).

Dari pantauan sentralberita.com tes urine dilakukan sebanyak 142 orang PNS yang terdiri dari pendidik SD dan SMP yang ada di sekitar Kecamatan Medang Deras, Kecamatan Laut Tador dan Kecamatan Sei Suka, tes urine ini dilakukan untuk mencegah dan mengantisipasi peredaran narkoba.

Pada kesempatan itu, tidak ada satu pun tenaga pendidik yang terdeteksi pemakai narkoba.

” Dari hasil yang kami periksa, tidak ada guru yang terindikasi narkoba” tegas Muhammmad Hendro, Kasi Rehabilitasi BNN Batu Bara.

Baca Juga :  Sat Samapta Polres Tanjung Balai Cegah Gangguan Kamtibmas Patroli Secara Humanis

Disamping itu Kepala Dinas Pendidikan Kab. batu Bara mengatakan, bahwa kegiatan ini sesuai arahan Bupati Zahir untuk mendeteksi dini masalah narkoba bukan mencari kesalahan para guru. ” Kegiatan ini untuk mendeteksi dini masalah narkoba bukan mencari kesalahan, dan Alhamdulillah hasilnya negatif semua” tegas Ilyas.

Kegiatan tersebut merupakan hasil kerjasama Dinas Pendidikan Kab. Batu Bara dengan pihak BNN Kab. batu Bara. (Sb/pur)


-->