PLN Sering Padam, Barang Elektronik Warga Mulai Rusak

sentralberita|Labura ~ Pada umumnya jika seseorang menderita atau mengalami sakit, sudah barang tentu berobat ke dokter. Kemudian dokter pasti menganjurkan untuk mengkonsumsi obat, berpariasi mulai dari sekali sehari sampai ada yang tiga kali sehari.

Namun hal yang terjadi di Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) terutama warga Kecamatan Kualuh Selatan yang mengeluh akibat seringnya PLN padam.

Salah seorang warga Perumahan Puri Damuli Minimalis, A.Dafarel Saragih (40) menceritakan keluh kesahnya terkait seringnya PLN padam didaerah tempat dia tinggal.

“Selaku warga kami kecewa dengan pelayanan pihak PLN sering melakukan pemadaman listrik. Bayangkan saja setiap harinya sudah pasti ada mati lampu.

Terkadang bahkan sampai berpuluh kali. Seperti dipermainkan saja, mati lalu hidup dan mati lagi. Terkadang durasi hidup matinya cepat dan kadang lama ” Ujarnya.

Masih kata Saragih, akibat tidak stabilnya arus, barang elektronik saya seperti AC dirumah itu sudah rusak. Kalau begini modelnya masyarakat kecewa dan dirugikan bahkan hal ini sudah lama berjalan. Mungkin saya dalam waktu dekat ini akan ajukan konflin pelanggan dan menyurat pihak PLN unit aekkanopan. Ucapnya kesal.

Baca Juga :  Membangun Ketahanan Keuangan Keluarga Melalui Literasi di Rumah Pintar YAFSI

Terpisah, hal senada juga diungkapkan oleh Hasan (40) warga Kelurahan Guntingsaga, Kecamatan Kualuh Selatan.

“Ngeri PLN disini lae, setiap hari wajib ada mati lampu. Bukan lagi satu, dua atau tiga kali sehari mati lampu. Maupun sepuluh kali lae. Pokoknya kalahlah makan obat anjuran dokter 3x sehari.

Terkadang macam di diskotiknya lagi dibuat pihak PLN lampu itu, mati hidup terus mati lagi. Akibatnya barang elektronik warga satu persatu mulai rusak” ucapnya.

Perihal keluh kesah yang disampaikan warga, awak media menyambangi Kantor PLN unit aekkanopan guna konfirmasi.

Selasa (16/3) diruangan Manager PLN unit aekkanopan Panji Gunawan menjelaskan, memang kita akui sering terjadi pemadaman listrik. Disebabkan sering terjadi korsleting listrik dilapangan akibat dahan atau ranting pepohonan menimpa kabel listrik.

Masih kata Panji Gunawan, pihak kita juga sudah menurunkan anggota dilapangan untuk memangkas dahan atau ranting pohon sekitar kabel listrik. Guna mengantisipasi korsleting listrik.

Baca Juga :  Terungkap Fakta Terbaru, Polres Langkat Tidak Temukan Produksi Kayu Bakau

Jadi jika ada salah satu kabel tertimpa pohon dan mengalami kerusakan jaringan, maka kita lakukan pemadaman listrik keseluruhan guna proses perbaikan.

Lanjutnya, jika seandainya ada kerusakan di daerah siamporik maka kita lakukan pemadaman keseluruhan bisa sampai ke daerah Damuli. Tandasnya.

Saat ditanya awak media apakah tidak ada unsur lain selain pemeliharaan dilapangan yang menyebabakan sering terjadi pemadaman listrik. Seperti kekurangan daya pada trafo induk di Gardu unit aekkanopan yang mungkin tidak sanggup menampung kuota masyarakat /pelanggan pemakai arus listrik.

Terkait hal itu, apakah pihak PLN unit aekkanopan kekurangan daya. Sejauh ini saya belum tau, sebab disini saya baru enam bulan menjabat.

Sejauh ini kita hanya lakukan perawat dan pemeliharaan dilapangan. Namun jika memang nantinya kendalanya kekurangan daya, kita selaku unit hanya bisa sebatas mengajukan permohohan pada Kantor cabang Rantau Prapat , sebab itu bukan wewenang kita. Tandasnya.(SB/Wan)

-->