Sabar Ditemukan Jadi Mayat di Sungai Tabayang

sentralberita | T.Balai ~ Sat Polair Polres Tanjung Balai menemukan dan Mengevakuasi mayat seorang laki-laki dan telah membawanya ke RSUD Dr Mansyur Kota Tanjung Balai.

Sabar (70) dievakuasi dalam kondisi tak bernyawa, pasca mencari ikan menggunakan perahu.

Petani uzur yang bermukim di
Dusun XVI Desa Sei Paham Kecamatan Sei Kepayang Kabupaten Asahan tersebut, dikatakan keluarga pergi dari rumah sejak Jumat (12/2) kemarin.
Karena tak kunjung pulang lantas dilakukan pencarian. Hanya perahu kecil korban saja yang ditemui sedangkan Sabar menghilang.

Selanjutnya pada hari Sabtu tanggal 13 Februari 2021 pihak keluarga melapor ke Basarnas Kab. Asahan, kemudian dilakukan pencarian disekitar sungai dua hulu, namun yang ditemukan hanya perahu saja, selanjutnya pada hari Minggu tanggal 14 Februari 2021 sekira pukul 09.00 wib, masyarakat menemukan adanya seorang mayat laki-laki di aliran sungai Titi Tabayang dan melaporkan kejadian tersebut ke Sat Polair Polres Tanjung Balai, lalu dilakukan evakuasi kemudian menghubungi pihak keluarga.

Baca Juga :  Aksi Heroik Personel Samapta Polda Sumut Bekuk Genk Motor Diganjar Penghargaan

Setelah diidentikkan dengan ciri-ciri korban, pihak keluarga meyakini bahwa mayat tersebut merupakan mayat keluarganya yang hilang disekitaran sungai dua hulu kab. Asahan.

Penemuan Mayat Tersebut telah di Koordinasikan dengan BASARNAS Asahan dan menyerahkan mayat kepada BASARNAS dan keluarga Korban Serta Kemudian Polres Tanjung Balai berkoordinasi dgn Polsek Simpang Kawat untuk tindakan lanjut. (01/red)

-->