BNNK Bersama Sub Denpom II Siap Berantas Narkoba di Tebingtinggi

sentral berita | Tebingtinggi~BNNK Tebingtinggi bersama Sub Denpom II, siap memberantas jaringan peredaran narkoba yang ada di Kota Tebingtinggi.Sabtu (30/5/2020).
Kepala BNNK Tebingtingg AKBP Faduhusi Zendrato, kepada wartawan mengatakan, untuk mencegah masuknya peredaran narkoba di kota Tebingtinggi, BNNK Tebingtingg berkerjasama dengan sub Denpom II selalu siap untuk memberantas jaringan narkoba, baik itu dari dalam maupun luar kota.
Seperti kemarin BNNK Tebingtinggi berkerjasama Sub Denpom II, telah berhasil mengamankan salah seorang DPO bandar besar narkoba asal Aceh,

yang di duga seorang oknum TNI bernama Yunus (43)dengan barang bukti sabu-sabu seberat 1Kg,puluhan kaca irex,1 buah alat isap bong,1 buah alat timbangan digital dan puluhan plastik putih ukuran kecil.ucap F.zendrato.
Ditempat terpisah, menurut keterangan salah seorang warga Maimuna Siregar (43),warga Jalan Anturmangan, Kelurahan Sri Padang, kecamatan Rambutan kota Tebingtinggi,kepada wartawan mengatakan,
dirinya sangat mengefresiasi kinerja BNNK Tebingtinggi,yang mana semalam BNNK Tebingtinggi telah berhasil menangkap bandar besar narkoba asal aceh, maka itu warga memohon agar BNNK selalu koperatif untuk memberantas peredaran narkoba yang ada di Kota Tebingtinggi.kata Maimuna.( SB/imran ).