Puluhan Warga Mendadak Lumpuh

sentralberita|Jakarta~ Puluhan warga Kampung Pasarean, Desa Pasarean, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat mendadak lumpuh diduga terserang chikungunya.

Penyakit yang disebabkan gigitan nyamuk Aedes Albhopictus ini menyerang balita, orang dewasa hingga lansia sejak dua bulan terakhir.

Bidan Desa Pasarean Depi Alqorni membenarkan ada puluhan warga yang diduga terserang chikungunya. Dalam dua bulan terakhir, tercatat ada 90 warga yang sudah menjalani pemeriksaan di posko darurat chikungunya.

“Sampai hari ini suspect chikungunya masih terjadi. Tadi ada empat orang yang datang ke posko untuk diperiksa,” kata Depi, Senin (8/7).

Umumnya, warga mengalami demam dan nyeri sendi secara mendadak di sekujur tubuh. Infeksi virus ini menyerang warga secara bergantian. Setelah sejumlah penderita sembuh, tidak lama berselang muncul penderita baru. (SB/m.c)

Baca Juga :  Peringati Hari Buruh Internasional, Pertamina Patra Niaga Selenggarakan Pengobatan Gratis di Belawan
-->