Sempat Panik Masuk ke Rumah, Warga Tangkap Ular Berkulit Batik

Ular jenis piton batik yang berkeliaran di perumahan membuat warga sekitar kemudian beramai ramai mencari. Sekitar empat jam kemudian warga akhirnya menemukan ular tersebut yang tengah bersembunyi digorong gorong.
sentralberita|Tangerang~Warga kawasan perumahan Pamulang Estate, Kelurahan Pamulang, Tangerang Selatan sempat panik adanya seekor ular piton yang cukup panjang sempat masuk ke salah satu rumah warga setempat.
“Mendapatkan informasi adanya ular cukup besar berkeliaran di kawasan perumahan tersebut warga langsung menyapaikan ke satpam perumahan untuk mencari persembunyiannya,” kata Irwan, warga RW 013, Kelurahan Pamulang, Rabu (23/1/2019).
Informasi adanya ular jenis piton batik yang berkeliaran di perumahan membuat warga sekitar kemudian beramai ramai mencari. Sekitar empat jam kemudian warga akhirnya menemukan ular tersebut yang tengah bersembunyi digorong gorong.
Hari, Satpam Perumahan Pamulang Estate, mengatakan ular piton jenis batik ditemukan warga dan ditangkap. “Panjang ular piton sekitar empat meter kini sudah diamankan di kandang besi di pos Satpam, ” ujarnya.
Kemungkinan ular tersebut hanyut terbawa air dari kali yang lokasinya tidak jauh dari perumahan dan bersembunyi atau mencari tempat yang aman dari genangan air.(SB/pkn)