Rektor: UISU Go Internasional


Rektor UISU, menyalami wisudawan dari Fakultas Ekonomi saat pelaksanaan wisuda 921 lulusan untuk Magister, Profesi Dokter dan sarjana, Kamis (20/12) di Gedung Selecta Jalan Listrik Medan.

sentralberita|Medan~Rektor Universitas Islam Sumatera Utara Prof. Dr. Mhd Asaad, MSi menegaskan bahwa universitas yang dipimpinnya kini telah go internasional. Sebab beberapa waktu lalu telah menjalin kerjasama dengan University Sultan Zainal Abdidin Malaysia untuk beberapa program studi S2 dan S3.

Bagi mereka yang berminat melanjutkan kuliah  S2 dan S3 bidang kesehatan di Universitas Sultan  Zainal Abidin Malaysia  dapat mendaftar di UISU,”kata Rektor Prof. Asaad pada acara wisuda 921 lulusan untuk Magister, Profesi Dokter dan sarjana, Kamis (20/12) di Gedung Selecta Jalan Listrik Medan.

Hadir pada wisuda tersebut mewakili Kapoldasu, Pangkosekhanudnas III Medan Kolonel Pnb Jhon Amarul, Walikota Pematang Siantar, Kopertais wilayah IX, Ketua Pembina Yayasan UISU, T. Oesman Delikkan Alhajj, Ketua Umum Yayasan, Prof. Dr Zainuddin, MPd.

Rektor juga menyebutkan berbagai kemajuan yang dicapai UISU saat ini yakni telah dibukanya dua Program Studi baru yakni Magister Agroteknologi dan Magister Agribisnis pada Fakultas Pertanian UISU. Disamping itu UISU pada awal tahun mendatang membuka program studi S3 Hukum dan Manajemen. “Dengan dibuka dua Prodi S3 tersebut berarti UISU termasuk 4 PTS di tanah air yang memiliki Prodi S3,”kata Rektor.

Baca Juga :  Dilepas Kabid Pendidikan Madrasah, 30 Peserta Sumut Menuju Cibubur Ikuti KPMN 2024

Rektor UISU, Prof. Dr. Ir. Mhd. Asaad, Msi bersama pimpinan dan undangan
foto bersama wisudawan terbaik saat wisuda 921 lulusan untuk Magister, Profesi Dokter
dan sarjana, Kamis (20/12) di Gedung Selecta Jalan Listr ik Medan

Pada kesempatan itu Rektor juga mengingatkan kalangan civitas akademika untuk sungguh-sungguh membangun UISU menjadi Perguruan Tinggi yang Islami, andal, teruji dan bermartabat mulia, dicintai masyarakat dan diridhai Allah Swt. “Bagi sarjana yang diwisuda untuk terus menambah pengetahuan di lapangan, sehingga bisa bermanfaat bagi umat manusia,”ucap rektor.

Kepala  Lembaga Layanan Perguruan Tinggi (LL Dikti) Wilayah I Sumut, Prof. Dian Armanto, P.hD, MPd mengakui sudah banyak kemajuan yang digapai UISU saat ini. Hal itu dibuktikan dengan perolehan ranking I PTS dari 269 PTS yang ada, namun dalam beberapa bulan belakangan UISU harus puas berada di ranking ke 4.

“Saya yakin dengan membangun kerjasama dengan universitas luar negeri, maka UISU mendatang akan menjadi lebih unggul, apalagi didukung dengan banyaknya tersedia guru besar,”kata Dian Armanto.

Baca Juga :  Media Gathering HDI, Menggapai Prestasi Madrasah, Banyak Prestasi Secara Akademi dan Non Akademi

Armanto berpesan agar UISU secepatnya membangun Rumah sakit sendiri, karena UISU sendiri telah banyak melahirkan lulusan tenaga kesehatan.Disamping itu Dian Armanto juga berharap UISU ke depan harus meningkatkan akreditasi institusinya menjadi nilai A, sehingga menjadi PTS yang pertama di Sumut memperoleh akreditasi tertinggi.

Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta (APTISI), dr H Bahdin Nur Tanjung, SE mengakui bahwa keberadaan UISDU saat ini telah mendapat kepercayaan yang luar biasa dari masyarakat Sumut dabn di luar Sumut. Dia juga menyebutkan bahwa mereka yang kuliah ndi UISU akan memperoleh keuntungan yakni akan menjadi manusia yang berilmu pengetahuan dan bermoral yang baik.

Menurutnya,  UISU sebagai perguruan tinggi tertua di luar pulau Jawa tentu saja telah melahirkan banyak alumni yang telah berkerja di berbagai instansi pemerintah dan swasta, sehingga telah banyak memberikan sumbangsihnya bagi kemajuan bangsa dan negara.(SB/R)

Tinggalkan Balasan

-->