Debat Cagubsu Besok, Angkat Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih
Sentralberita|Medan~Debat sesi pertama pasangan calon Gubsu yang dilaksanakan KPU Sumut dan disiarkan langsung dua telivisi Kompas TV dan TVRI, Sabtu (5/5/2018) malam di Hotel Santika Medan akan mengangkat tema seputar Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih.
Menurut komisioner KPU Yulhasni, Jum,at (4/5/2018) latarbelakang hal tersebut diangkat pada debat pertama bagi kedua pasangan calon Edy Rahmayadi-Ijeck dan Djarot-Sihar Sitorus itu, agar masyarakat tahu bagaimana komitmen calon dalam menciptakan pemerintahan yang bersih.
“KPU Sumut bersama tim perumus dan stakeholder terkait seperti akademisi, profesional, LSM telah melakukan serangkaian diskusi menyerap usulan rangkain tema dimaksud,”ujar Yulhasni.
Secara umum debat ada 6 segmen, diantaranya akan didahului paparan visi dan misi lalu penajaman hingga kemudian debat antara pasangan colon.
Menurut Yulhasni, Setelah debat sesi pertama, KPU akan memfasilitasi dua sesi berikutnya. Debat kedu mengangkat tema Pembangunan yang Berkeadilan dan Berkesetaraan. Sesi terakhir soal Penegakan Hukum dan HAM.
Dalam debat tersebut sebagaimana yang disampaikan Yulhasni pada pertemuan dengan pihak televisi menyampaikan, sekitar 500 peserta yang akan hadir di dalam ruangan. Untuk pengamanan sebanyak 500 personil polisi menjaga ketertiban debat.
“Sebanyak 500 personil disebar berbagai sisi dan siap mengamankan debat kandidat Cagubsu,”ujar Kabag Ops Porestabes Medan I Gede Nakti Widhiarta. (SB/Husni L).