Ledakan di Media Centre Pernikahan Kahiyang-Bobby akibat Kabel Listrik Panas

Sentralberita| Medan~Supervisor Operasi Distribusi PLN Area Medan, Andi Arianto mengatakan, korsleting tersebut disebabkan beban listrik yang meningkat di lokasi, sehingga menyebabkan kabel panas.

Hal ini disampaikannya terkait korsleting listrik di Medan Center Pernikahan Kahiyang-Bobby, di Jalan Ring Road nomor A02-A03, Medan, Kamis (23/11) malam, PLN langsung merespons.

“Karena beban nambah, jadi panas kabel makin besar. Kita lihat kabelnya ditutup itu, sehingga panasnya menumpuk, itu dugaan kita,” katanya kepada para jurnalis di lokasi.

Andi juga menjelaskan, terdapat tiga jalur listrik yang dipakai di lokasi tersebut. Salah satunya yang mengalami masalah karena panas.

Suara ledakan tersebut terdengar oleh para jurnalis yang sedang berada di Media Centre sekira pukul 19.25 WIB, yang pada saat itu sedang sibuk membuat laporan berita, bahkan berhamburan, kaget dan panik.

“Awalnya ada suara ledakan. Selang berapa detik, terdengar lagi suara ledakan, kemudian mengeluarkan asap dan percikan api,” kata seorang jurnalis, Utama, yang saat itu berada di Media Centre
Akibat ledakan, arus listrik yang berada di Media Centre langsung padam.

Dengan cepat, para jurnalis langsung mengabadikan momen tersebut dengan kamera. Melihat suasana panik, petugas keamanan langsung menuju lokasi untuk mengamankan situasi. (SB/01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *