Bek OGC Nice Akan ke Inter Milan, 20 Juta Euro Tambah Bonus
Sentralberita| Milan~ Luciano Spalletti, mengumumkan bahwa bek OGC Nice, Dalbert Henrique Chagas, akan segera tiba di Inter. Nerazzurri dilaporkan telah melakukan kesepakatan dengan Nice untuk mendatangkan bek berusia 23 tahun itu dengan nilai transfer sebesar 20 juta euro ditambah bonus.
Karena itu, pemain asal Brasil itu akan segera terbang ke Milan dan menjalani tes medis pada Selasa (8/8) waktu setempat. “Saya baru saja diberitahu bahwa ini telah selesai, tapi belum benar-benar selesai. Saya juga percaya bahwa Dalbert akan tiba di Milan besok,” kata Spalletti, dilansir dariĀ Football Italia, Senin (7/8).
Pelatih berusia 58 tahun ini mengatakan, Dalbert adalah pemain yang bisa membantu Nerazzurri. Ia mengatakan, Inter tidak mendatangkan pemain untuk menyingkirkan pemain lainnya. Karena itu, semua pemain menurutnya bisa berkontribusi untuk tim.