Riset Kepuasan Masyarakat Pelayanan Publik di Medan

 cropped-logo-1.pngemko Medan melalui Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kota Medan menggelar seminar proposal riset kepuasan masyarakat terhadap pelayanan publik di Kota Medan di Balai Kota Medan, Senin (14/11).

Seminar bekerjasama dengan USU ini dilakukan sebagai bahan persiapan dan penyempurnaan penelitian yang rencananya akan dilaksanakan hingga akhir Desember mendatang.  Tujuan seminar ini digelar dalam rangka perbaikan dan peningkatkan kualitas pelayanan publik.

 Menurut Kepala Balitbang Kota Medan, Drs. Hasan Basri  MM, budaya meneliti ini perlu dilakukan oleh perangkat daerah di lingkungan Pemko Medan sebagai kajian penelitian untuk penentuan suatu kebijakan. Dikatakannya, kebijakan yang akan diambil, terlebih dahulu dilakukan kajian mendalam untuk mengetahui kondisi kekinian dalam masyarakat.

Baca Juga :  Rico Waas Patroli Malam Bersama Polrestabes Medan, Pastikan Kondisi Keamanan Kota Medan Tetap Kondusif

Kepala Bidang Hukum dan Politik Balitbang Kota Medan, Edward Sembiring selaku panitia  pelaksana seminar proposal riset dalam laporannya menjelaskan, pelayanan publik merupakan aspek penting dalam penyelenggaraan pemerintahan. Artinya, pemerintahan yang baik harus mampu mewujudkan pelayanan publik kepada masyarakat sesuai dengan prinsip pelayanan prima. (SB/HS)

Tinggalkan Balasan

-->