KORPRI Sergai Gelar Pembinaan Jiwa Korsa
Sentralberita| Sergai~Usai melaksanakan proses pemilihan dan pengukuhan Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (DP KORPRI) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) Periode 2016-2021, seluruh unsur kepengurusan mengawali dengan mengikuti Kegiatan Pembinaan Jiwa Korsa yang 4-5 November 2016.
Kegiatan Pembinaan Jiwa Korsa bagi Pengurus KORPRI Sergai ini dibuka secara resmi oleh Bupati Ir. H. Soekirman selaku Penasehat I KORPRI Sergai didampingi Ketua DP Drs. Hadi Winarno MM serta H. Karno SH, MAP selaku Wakil Ketua I, bertempat di Hotel Grand Mutiara Berastagi, Jumat malam (4/11).
Bupati H. Soekirman mengemukakan bahwa setiap pengurus maupun anggota KORPRI harus memahami, mengamalkan dan terampil menjelaskan mengenai 4 pilar kebangsaan sebagai dasar berprilaku dalam pelaksanaan tugas-tugas maupun kehidupan sehari-hari.
Jika 4 pilar sudah menjadi dasar bersikap yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika maka seyogyanya nilai-nilai luhurnya akan otomatis tertanam dalam jiwa setiap PNS khususnya di jajaran Pemkab Sergai.
Sebelumnya Ketua DP KORPRI Sergai Drs. Hadi Winarno, MM mengatakan bahwa jiwa korsa harus dibina secara terus menerus dalam diri setiap pengurus maupun anggota dan ini merupakan salah satu tanggung jawab pimpinan khususnya pejabat struktural.
Ketua Panitia kegiatan pembinaan Nursaman S.Sos, MAP menyampaikan bahwa peserta kegiatan pembinaan jiwa korsa ini berjumlah 75 orang yang terdiri dari para pengurus dan bendahara gaji SKPD. Sekaligus dirangkaikan dengan kegiatan outbound bersama dengan fasilitator CV Bumi Outdoors.(SB/jontob)