Awasi Pedagang Liar di Ramadhan Fair
Medan, (Sentralberita Walikota Medan Eldin minta agar Satpol PP dan aparat kepolisian yang bertugas di Ramadhan Fair bisa memberikan rasa aman bagi pengunjung. Untuk mewujudkan rasa aman, petugas Satpol PP dan aparat kepolisian harus melakukan pengawasan secara ketat, terutama terhadap para pedagang liar yang menggelar lapak di seputaran lokasi Ramadhan Fair.
Eldin tidak mau kehadiran para pedagang liar tersebut membuat pengunjung terhalang memasuki lokasi Ramadhan Fair. Di samping itu kehadiran pedagang liar juga acapkali menyebabkan terganggunya kelancaran arus lalu lintas. Untuk itulah Eldin minta Kasatpol PP Kota Medan, M Sofian agar mengambil tindakan tegas. Apalagi pembukaan Ramadhan Fair digelar, Jumat (9/6) malam, diperkirakan ribuan warga akan menghadirinya.
Sementara itu Plt Kadisbudpar Kota Medan, Hasan Basri mengatakan fillosofi Ramadhan XIII tahun 2016 ini harus lebih Islami. Di samping itu menu makanan maupun minuman yang disajikan harus enak dan berkualitas. Yang lebih penting lagi harganya juga harus pantas dan para pedagang dilarang untuk menaikkan harga sesuai dengan harga yang telah disepakati bersama.
“Mencegah para pedagang menaikkan harga, kita akan terus melakukan pengawasan. Jika terbukti ada pedagang menaikkan harga melebihi harga yang telah disepakati bersama, kita akan mengambil tindakan tegas!” ujar Hasan.
Selanjutnya, Hasan menghimbau kepada seluruh pedagang yang telah mendapatkan stand untuk segera mengisi stand-stand sesuai dengan permintaan Wali Kota. Selain mengisi, para pedagang juga menatanya dnegan baik sehingga seluruh stand yang menawarkan aneka kuliner menarik perhatian pengunjung. “Jadi segeralah isi stand-stand yang telah dimiliki, jangan ada lagi stand yang terlihat kosong,” pungkasnya. (SB/01/H)