Wabup Sergai Tinjau Korban Bencana Alam

rs-1Sergai, (Sentral Berita)- Sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Daerah (PemDa) terhadap masyarakat yang tertimpah musibah, Wakil Bupati Serdang Bedagai (Wabup Sergai) Darma Wijaya didampingi Kepala Pelaksana BPBD Hj. Nina Deliana Hutabarat dan Camat Dolok Masihul Drs. Ramadhan Purba, Jumat (27/5) meninjau korban bencana alam angin puting beliung di Dusun I dan II Desa Pardomuan Kecamatan Dolok Masihu

Berdasarkan data dilapangan yang dilaporkan Kades Pardomuan Sugandi Sinaga kepada Wabup Sergai bencana alam yang terjadi Kamis malam sekitar pukul 19.00 WIB telah merusak 19 rumah dengan kategori 4 rumah rusak berat dan 15 rumah rusak ringan.

Usai mengunjungi korban bencana alam puting beliung di Dolok Masihul, rombongan Wabup Sergai Darma Wijaya kemudian menyambangi kediaman Tiurma Lumban Gaol yang ada di Dusun VI Desa Sialang Buah Kecamatan Teluk Mengkudu. Menurut Kades Sialang Buah Rosmawati Panjaitan kebakaran berupa sebuah rumah yang terjadi pada Rabu malam lalu telah menelan kerugian sekitar 20 juta rupiah.

Peninjauan ini sekaligus memberikan bantuan stimulan kepada korban puting beliung dan kebakaran berupa seng, broti, makanan siap saji, makanan tambahan gizi, lauk pauk, air mineral dan beras.

Saat meninjau dikedua lokasi korban bencana alam, Wabup Sergai Darma Wijaya menyampaikan rasa prihatin atas musibah angin puting beliung dan kebakaran yang menimpa warga. Musibah bukan hanya terjadi di Desa Pardomuan dan Sialang Buah saja, tetapi dibagian lain di wilayah Kabupaten Sergai. Kepada warga untuk sabar dan ikhlas atas musibah yang menimpa tersebut, karena ini merupakan cobaan dan pasti ada hikmahnya dari semua kejadian ini.

Untuk itu dihimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati terutama dengan peralatan listrik dan peralatan dapur terutama kompor gas, karena sewaktu-waktu dapat terjadi musibah kebakaran. Kunjungan ini sebagai bentuk perhatian Pemda kepada masyarakat yang sedang tertimpah musibah sesuai dengan program Nawacita Presiden RI yaitu menghadirkan pemerintah ditengah-tengah masyarakat.(jhontob)

One thought on “Wabup Sergai Tinjau Korban Bencana Alam

  • Maret 18, 2024 pada 6:28 pm
    Permalink

    715725 583312Depending on yourself to make the decisions can truly be upsetting and frustrating. It takes years to build confidence. Frankly it takes a lot more than just happening to happen. 897967

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *