PSMS Unjuk Gigi Taklukkan PSBL Langsa
Medan, (Sentralberita)- PSMS Medan unjuk gigi di kandang sendiri dengan menaklukkan tamunya PSBL Langsa 2-0 dalam lanjutan Indonesian Soccer Championship (ISC) B di Stadion Teladan Medan, Sabtu, (21/5/2016) malam.
Kedua gol PSMS masing-masing diciptakan Choirul Hidayat menit ke-40 dan Saddam Liputo menit ke-72. Kemenangan tersebut disambut antusias kubu PSMS mengingat tim kebanggaan masyarakat Kota Medan itu memang sangat membutuhkan kemenangan demi menjaga asa berada di papan atas klasemen sementara.
Pujian pun mengalir dari asisten Pelatih PSMS Medan, Ansyari Lubis, yang mengaku salut dengan perjuangan anak-anak asuhnya sepanjang laga yang tanpa lelah terus menekan barisan pertahanan lawan. Alhasil harapan untuk mengamankan poin penuh dihadapan pendukung fanatiknya pun dapat dipenuhi dengan membenam PSBL Langsa 2-0. Meski sebenarnya, lanjut mantan pemain timnas era 1980-an tersebut, di babak pertama timnya cukup kesulitan menembus barisan pertahanan lawan yang memang menerapkan sistem bertahan.
“Sedikitnya ada 6-7 pemain mereka menjaga barisan pertahanan. Itu tentu menyulitkan kita untuk menjebol gawang lawan,” katanya.
Namun dengan perubahan strategi yakni dengan lebih mengoptomalkan serangan dari sayap, ternyata cukup manjur untuk membuat pertahanan lawan “kocar-kacir”, meski kedua gol yang tercipta berawal dari tendangan bebas. “Kita puas dengan hasil ini. Anak-anak cukup baik main kali ini, bahkan kami nilai dari beberapa laga yang sudah dijalani, laga kali inilah permainan anak-anak paling baik,” katanya.
Sementara Pelatih PSBL Langsa, Zessi Mustamu, mengatakan, meski timnya kalah, namun ia tidak terlalu kecewa karena anak-anak asuhnya secara kualitas dapat mengimbangi permainan tuan rumah. (SB/01)