Update Terkini : Jumlah ODP di Asahan Menurun,Positif Bertambah, PDP 2 orang

sentralberita|Kisaran~Update terakhir status Orang Dalam Pantauan (ODP) di Kabupaten Asahan,Rabu,(15/4/2020) hingga pukul 12.00 Wib siang mengalami penurunan dari hari sebelumnya,sementara status Pasien positif Covid-19 bertambah menjadi 3 orang dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 2 orang.
“Sesuai data terakhir Rabu 15 April 2020 hingga pukul 12.00 Wib siang jumlah ODP di Kabupaten Asahan mengalami penurunan sedangkan
pasien Positif Covid-19 bertambah menjadi 3 orang dan PDP 2 orang.”Ujar Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Asahan H.Rahmat Hidayat Siregar,S.Sos,MSi,Rabu (15/4/2020) siang.
Dijelaskan Hidayat,status Orang Dalam Pantauan (ODP) sesuai data dari Survailans Puskesmas se Kabupaten Asahan saat ini berjumlah 61 orang yang tersebar di 17 Kecamatan dari 25 Kecamatan yang ada di Kabupaten Asahan.
Sedangkan status Pasien Dalam Pantauan (PDP) mengalami penurunan dari 4 orang menjadi 2 orang karena status PDP atas nama EES beserta
istrinya yang berada di Kecamatan Simpang Empat ditingkatkan statusnya menjadi positif Covid-19 sesuai dengan hasil swab yang dikeluarkan Kementerian Kesehatan RI yang diterima Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Asahan,Rabu (14/4/2020) kemarin.
“Dengan keluarnya hasil swab terhadap EES dan istrinya dengan hasil Positif Covid-19,maka jumlah positif Covid-19 di Kabupaten Asahan bertambah menjadi 3 orang dengan rincian 1 orang meninggal.” Jelas Hidayat.
Kami himbau kepada masyarakat agar mematuhi aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah antara lain mengurangi aktifitas di luar,menjaga jarak,pakai masker serta selalu menjaga kebersihan dan kesehatan.Pangkas Hidayat.(SB/ZA).