BI Sosialisasi QRIS di RS Pirngadi

sentralberita|Medan~ Bank Indonesia (BI) Kantor Perwakilan Sumut melakukan sosialisasi penerapan Quick Response Code Indonesia Standard (QRIS) di RSUD Pirngadi Medan, Senin (9/3/2020).

Kegiatan Sosialisasi diadakan di aula RS dan dihadiri langsung Direktur RS Pirngadi dr Suryadi Panjaitan dan jajarannya. Juga dihadiri oleh Kepala Group Sistem Pembayaran, Pengedaran Uang Rupiah dan Satuan Layanan Administrasi Andiwiana.

Direktur RS Pirngadi dr Suryadi Panjaitan mengatakan pihaknya sangat menyambut baik acara kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Bank Indonesia.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumut Wiwiek Sisto Widayat mengatakan kegiatan yang dilakukan secara nasional ini sebagai upaya mendorong dan menggerakkan masyarakat menggunakan QRIS. Tujuannya sebagai upaya melakukan efisienai pembayaran non tunai antara masyarakat dengan pedagang, masyarakat dengan SKPD dan juga dengan otoritas.

Baca Juga :  Perumda Tirtanadi Terima Penghargaan Perusahaan yang Support PON XXI Aceh - Sumut 2024

“Jadi ini upaya standarisasi dan efisiensi. Bagaimana di Sumut dengan pembayaran non tunai, dampak kepada ekonomi akan lebih cepat dibanding dengan tunai,” jelasnya.

Transaksi apapun bisa dikendalikan dengan handphone seperti rekam medik, juga memberikan perintah. Bagaimana QRIS bisa menjembatani pembayaran non tunai sebagai satu satunya yang harus digunakan masyarakat.

“Mudah digunakan oleh masyarakat dengan scan di HP tapi harus punya dompet digital untuk menggunakannya. QRIS bisa menyatukan semua transaksi dompet-dompet digital,” katanya.

On boarding QRIS yaitu membuka pendaftaran pada masyarakat untuk buka usaha, rumah ibadah atau sesuai kebutuhan mereka. QRSI sudah ada di mall, cafe dan beberapa rumah ibadah di sekitar kota Medan.(SB/Wie)

Baca Juga :  Bupati Asahan Terima Kunjungan Kerja Kepala Bank Indonesia Perwakilan Pematang Siantar
-->