Jokowi Enggan Komentar Soal OTT Romahurmuziy

sentralberita|Medan~Presiden Joko Widodo atau Jokowi enggan berkomentar banyak saat ditanya tentang Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy alias Rommy.

“Saya masih menunggu keterangan resmi KPK,” ujar Jokowi usai menghadiri kampanye yang dikemas dalam bentuk tabligh akbar di Medan, Jumat (15/3) malam.

Terus dicecar pertanyaan seputar pendukung sekaligus orang dekatnya itu, Jokowi tetap tak mau berkomentar.

“Sebelum ada keterangan resmi dari KPK, saya tidak ingin komentar,” ujarnya.

Seperti diberitakan, KPK menangkap tangan Ketua Umum PPP Romahurmuziy di Jawa Timur (Jatim). OTT ini terkait suap pengisian jabatan di Kemenag maupun daerah.(SB/01/m.c).

Baca Juga :  Jajaran Direksi dan Staf Diingatkan Harus Kompak Majukan PUD Pasar

Tinggalkan Balasan

-->