Aparat Bergabung Amankan Unras yang Humanis di Pakpak Bharat

sentralberita| Medan~Polres Pakpak Bharat dibantu, Personil BKO Kodim 0206/Dairi, BKO Polres Dairi dan Satpol PP serta Damkar Kabupaten Pakpak Bharat terapkan Pengamanan Aksi Unjuk Rasa yang humanis, kegiatan Aksi Unjuk Rasa yang di lakukan kelompok masyarakat an. Sorta Giri berjalan dengan baik aman dan lancar, Kamis 20 November 2025 sekira pukul 09.00 s/d 16.00 wib yang berlangsung di tiga titik lokasi baik di Kantor DPRD Kabupaten Pakpak Bharat, kantor Bupati Pakpak Bharat dan terakhir di Mako Polres Pakpak Bharat.

Kapolres Pakpak Bharat AKBP Pebriandi Haloho S.H., S.I.K., M.Si di wakili oleh Wakapolres Kompol Donris E. Pasaribu S.H yang memimpin Apel Kesiapan Pengamanan aksi unjuk rasa bergabung dengan personil BKO dari Polres Dairi, personil TNI dari Kodim 0206 / Dairi, Sat Pol PP dan Damkar Kabupaten Pakpak Bharat.

Dalam arahannya Wakapolres Kompol Donris E, Pasaribu S.H., menjelaskan bahwa kepada kita semua yang hadir ini adalah dalam rangka melaksanakan kegiatan pengamanan aksi unjuk rasa yang akan di lakukan oleh Kelompok masyarakat yang menamakan Sorta Giri Kabupaten Pakpak Bharat, dimana tuntutan mereka akan di lakukan di 3 ( tiga ) titik yang pertama di kantor DPRD Kabupaten Pakpak Bharat, kantor Bupati Pakpak Bharat dan terakhir di Mapolres Pakpak Bharat, terang Kompol Donris E Pasaribu S.H.

Untuk itu mari kita monitor bersama tuntutan apa yang akan disampaikan kelompok mereka di sana, baik kepada DPRD dan Bupati Pakpak Bharat, cermati dengan baik di lapangan jangan sampai tingkah laku kita menjadi pemicu emosional mereka, tidak ada membawa senjata api, lakukan koordinasi yang baik dengan koordinator lapangan dari kelompok mereka, kepada rekan – rekan yang sudah terploating Sprin dari Bagops Polres Pakpak Bharat agar di pedomani tugasnya masing-masing, jangan bekerja sendiri harus kompak dan berkoordinasi dengan rekannya begitu juga dengan para Perwira harus bisa memonitor setiap aksi dan perkembangan yang terjadi di lapangan untuk dapat kita laporkan secara kontinyu kepada Pimpinan, tegas Wakapolres Pakpak Bharat.

Baca Juga :  Operasi Zebra Toba 2025, Sat Lantas Polres Tanjungbalai Sasar Bengkel Motor

Selesai apel Pengecekan Kekuatan pengamanan aksi unjuk rasa selanjutnya seluruh peserta apel berangkat ke objek di kantor DPRD dan kantor Bupati Pakpak Bharat, kegiatan aksi Unras yang di lakukan kelompok Sorta Giri yang bergerak dari kota Salak menuju objek di kawal oleh Patroli Sat lantas Polres Pakpak Bharat, Ketua DPRD Kabupaten Pakpak Bharat Elson Angkat di dampingi beberapa anggota

DPRD menerima dan mereka lakukan Orasi dan sampaikan tuntutan mereka, begitu juga dengan Bupati Pakpak Bharat yang di wakili oleh wakil Bupati Pakpak Bharat H. Mutsyohito Solin DR. MP.d di dampingi Sekdakab Jalan Berutu S.Pd.,M.M., Kadis Kominfo, Kabag Umum juga menerima menerima mereka dan lakukan orasi serta berikan tuntutan untuk selanjutnya akan di lakukan peninjauan dan evaluasi dengan berbagai usaha yang telah berjalan di lakukan oleh Bupati Pakpak Bharat dan jajarannya.

Selepas istirahat Makan siang selanjutnya kelompok Sorta Giri menuju Polres Pakpak Bharat yang di terima oleh Wakapolres Kompol Donris E Pasaribu S.H di dampingi Ps. Kabag Ops AKP Mulia P. Simamora S.H., Kabag SDM AKP Raymond Benyamin Hall, Kasat Reskrim Iptu Pernandos T Manik S.H., Kasat Intelkam Iptu Zulpan Purba S.H, Kasat Samapta Iptu Marihot Simanjuntak, Kasat Binmas

Baca Juga :  BK DPRD Medan Panggil David Roni Ganda Sinaga dan Dodi Robert Simangunsong, Insya Allah Seni Ini akan Datang

Iptu Gembira Sembiring, Kasat Lantas Iptu Lambok D Sihotang, Kapolsek Salak, Danramil 07 Salak, Kasi Humas AKP Amron Simanullang, S.H., para Pamapta, Personil Pengamanan dari Polres Pakpak Bharat, BKO dari Polres Dairi, Kodim 0206 / Dairi dan Satpol PP. Di depan Mako Polres kelompok Sorta Giri juga melakukan berbagai Orasi yang utamanya meminta agar oknum masyarakat yang bernama Hokman Sigalingging segera di tangkap dan di Proses Hukum karena sudah menghina Suku Pakpak melalui media sosial TikTok beberapa waktu yang lalu, karena laporan pengaduan secara resmi mereka mewakili masyarakat suku Pakpak sudah di laporkan kepada Polres Pakpak Bharat.

Kapolres Pakpak Bharat di wakili Ps. Kabag Ops AKP Mulia P Simamora S.H dan Kasat Reskrim Iptu Pernandos T Manik S.H menyikapi tuntutan mereka dengan Arif fan Bijaksana serta memohon waktu karena dari Sat Reskrim Polres Pakpak Bharat sudah menyurati dan berkoordinasi dengan pakar hukum serta saksi ahli guna memproses laporan pengaduan Kelompok Sorta Giri tersebut.

Aksi Unjuk Rasa yang di lakukan oleh kelompok Sorta Giri mulai dari kantor DPRD, kantor Bupati Pakpak Bharat dan terakhir di depan Mako Polres Pakpak Bharat berjalan dengan baik aman dan lancar, Personil Polres Pakpak Bharat di bantu BKO dari Polres Dairi, BKO dari Kodim 0206 / Dairi, Satpol PP menerapkan pengamanan aksi Unras yang Humanis sehingga dalam Pelaksanaannya tidak terjadi hal – hal yang tidak di inginkan.

-->