Medan Kota Pertahankan Juara Umum Wushu
Sentralberita|Medan. Kontingen Medan Kota memastikan tampil sebagaijuara umum cabang olahraga wushu Pekan Olahraga Kota (Porkot) MedanIX/2017di Padepokan Yayasan Kusuma Wushu Indonesia (YKWI) Jalan Plaju Medan, Jumat (15/9).
Kontingen Medan Kota tampil sebagai pengumpul medali terbanyak setelah meraih dua medali emas, tiga perak, dan tiga perunggu. Hasil tersebut sekaligus mempertahankan gelar juara umum Porkot tahun lalu, ketika
itu kontingen Medan Kota tampil sebagai pengumpul medali terbanyak dengan dua medali emas, dan dua perak, dan satu perunggu Urutan kedua ditempati kontingen Medan Baru dengan dua medali emas.
Kontingen Medan Maimun menempati urutan ketiga setelah meraih dua medali emas. Kontingen Medan Timur berada di urutan keempat dengan satu medali emas, dua perak dan tiga perunggu.
Medali emas kontingen Medan Kota keduanya dipersembahkan Trisha Luvvent yang memenangi nomor taiji quan 24 putri dan taiji quan 42 putri.
Untuk nomor taiji quan 24 putri, Trisha Luvvent mengumpulkan nilai 8,62, sedangkan pada nomor taiji quan 42 putri, Trisha Luvvent mengemas nilai 8,65.
Medali perak nomor taiji quan 24 putrdimenangkan Fany Rahmah dari Medan Timur dengan nilai 8,52, dan medali perunggu diraih Natasha Salim dari Medan Kota dengan nilai 8,4. Medali perak nomor dan taiji quan 42 putri diraih Fany Rahmah dari Medan Timur dengan nilai 8,55, dan perunggu dimenangkan Natasha Salim dengan
nilai 8,45.
Ketua Pengcab Wushu Indonesia (WI) Medan Darsen Song usai pertandinganitu mengatakan, pihaknya merasa bangga kekuatan wushu di kota Medan sekarang ini menyebar di beberapa kecamatan. “Kontingen Medan Kota memang berhasil mempertahankan gelar juara umum, tetapi untuk peringkat di bawahnya ada pergeseran. Hal ini membuktikan bahwa kecamatan-kecamatan lain lebih serius mempersiapkan atlet-atlet wushu,” katanya.
Darsen Song juga merasa bangga karena pelaksanaan Porkot Medan tahu ini jumlah peserta mengalami peningkatan cukup tajam sehingga pesertanya mencapai 170 atlet. “Jumlah peserta tersebut menunjukkan bahwa atlet wushu kini sudah tersebar di hampir sebagian besar kecamatan di kota Medan,” katanya.
Pelaksanaan Porkot 2017 cabang olahraga wushu juga dihadiri Wakil Ketua Umum Bidang Prestasi KONI Medan Sigfried, Kabid Binpres KONI Medan Bambang Riyanto, dan Wakabid Humas Faisal Pardede. (SB/husni l)