Hadiri Pelantikan IKA UNRI Sumut, Edy Rahmayadi Sampaikan Tentang Pentingnya Loyalitas Organisasi

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Ramayadi saat menghadiri pelantikan Ikatan Keluarga Alumni Universitas Riau (IKA UNRI) Wilayah Sumut di  Aula Tengku Rizal Nurdin, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan, Sabtu (3/12).(f-ist)

sentralberita | Medan ~ Sikap loyalitas dalam berorganisasi sangat penting dan harus dimiliki setiap pengurus organisasi.  Tanpa adanya loyalitas dan kebersamaan, sebuah organisasi tidak dapat berjalan dengan baik,  bahkan terkadang tidak mampu bertahan lama.

Hal ini disampaikan Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Ramayadi saat menghadiri pelantikan Ikatan Keluarga Alumni Universitas Riau (IKA UNRI) Wilayah Sumut di  Aula Tengku Rizal Nurdin, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan, Sabtu (3/12).

“Tanpa loyalitas anggota maka sia-sia sebuah organisasi dibangun, jika kepatuhan dan kesetian ini berjalan, maka organisasi ini akan kuat dan bertahan lama,” katanya.

Baca Juga :  HIMAPSI Pakaikan Busana Adat Simalungun, Rico Waas: Banggalah Jadi Orang Simalungun Dimana pun Berada

Selain itu, menurut Edy Rahmayadi, dalam memajukan organisasi, setiap anggota harus memilki jiwa korsa, cinta akan organisasinya, dan tunduk akan aturan. Sehingga ada rasa malu jika melakukan kesalahan.

“Cinta kita sesama lulusan UNRI, di sana ada memori kita, budayakan malu jika melakukan kesalahan,” sebutnya.

Ditambahkannya, dalam berorganisasi juga dibutuhkan kerja sama, walau terkadang menjalin kerja sama dengan antaranggota organisasi lain tidak mudah. Namun hal ini perlu untuk kemandirian organisasi.(01/red)

-->