Hunian Hotel Berbintang di Sumut Meningkat

sentralberita | Medan ~  Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Sumut pada September 2022 rata-rata 44,59 persen, meningkat 1,35 poin dibanding Agustus 2022 sebesar 43,24 persen.

     
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatera Utara Nurul Hasanudin mengatakan hal itu dalam acara rilis berita statistik secara virtual Live Streaming YouTube Senin (1/11/2022).


   
“Rata-rata lama menginap tamu asing dan tamu Indonesia pada hotel berbintang 1,45 hari selama September 2022, naik 0,02 poin dibanding Agustus 2022 sebesar 1,43 hari,” sebutnya.

   
Nurul juga mengungkapkan, jumlah penumpang domestik yang berangkat dari Sumatera Utara melalui Bandara Internasional Kualanamu selama September 2022 tercatat 179.483 orang.

Baca Juga :  Segera Sampaikan Laporan Keuangan TA 2024 Pemprov Sumut Targetkan Opini WTP Ke-11

   
“Jumlah ini turun 7,56 persen dibanding Agustus 2022 yang tercatat 194.160 orang,” ucapnya. 

     
Sedangkan jumlah penumpang angkutan laut antar pulau atau dalam negeri yang berangkat selama September 2022 tercatat sebanyak 1.857 orang.

“Angka ini turun 83,41 persen dibanding bulan sebelumnya sebanyak 11.194 orang,” pungkasnya. 

                                                              Wisman.          
Nurul menyebut pada September 2022, jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung di Sumatera Utara mengalami kenaikan pesat  196.400 persen dibandingkan periode  sama tahun 2021.

Baca Juga :  Belum Temukan Kekurangan Takaran, Tim Satgas Pangan Polda Sumut Sidak Minyakita

  
Pada September 2021, jumlah wisman ke Sumut 3 kunjungan, naik menjadi 5.895 kunjungan pada September 2022 atau kenaikan hingga 196.400 persen yang datang melalui empat pintu masuk Sedangkan pada Agustus 2022 ada 10.287 wisman yang datang berkunjung di Sumatera Utara. (wie)

-->