Diduga Peras Warga Saat Menilang, Polantas di Medan Nyaris Dimassa

Polisi yang nyaris dimassa saat diamankan di Pos Kamling. (F-tc)

sentralberita | Medan ~ Polisi yang nyaris diamuk masa usai diduga melakukan pemerasan terhadap seorang pengendara, bernama Bripka Panca Simanjuntak.

Setelah diamankan, Polisi tersebut mengaku bahwa dirinya bernama Panca Simanjuntak yang berdinas di Polsek Delitua.

Saat diamankan oleh warga, terlihat raut wajahnya ketakutan lantaran nyaris di hakimi warga.

Beruntung, dua orang polisi lainnya yang berpakaian preman langsung mengamankannya ke Pos Kamling dilokasi kejadian.

Dan saat ini, Bripka Panca Simanjuntak telah dibawa ke Polsek Sunggal untuk dilakukan pemeriksaan.

Sementara itu, Kapolsek Delitua, Zulkifli Harahap ketika dikonfirmasi membenarkan bahwa ada anggotanya yang bernama Panca Simanjuntak.

Baca Juga :  Polsek Sei Tualang Raso Melalui Bhabinkamtibmas Memberikan Pesan Kamtibmas di Kegiatan Posyandu Lansia

Namun, saat ini Polisk tersebut telah dimutasi ke Polda Sumut dan tidak lagi berdinas di Polsek Delitua.

“Ada (Panca Simanjuntak) sudah pindah dia ke Polda Sumut,” kata Zulkifli, Kamis (11/11/2021).

Ia mengaku, belum mendapat kabar bahwa ada mantan anggotanya ditangkap karena diduga melakukan pemerasan terhadap seorang pengendara motor.

“Belum dapat infonya saya, makanya mau dicek dulu apakah benar apa tidaki, nanti kita selidik apa perbuatannya,” pungkasnya.

Sebelumnya, Dikira polisi gadungan, seorang polisi nyaris diamuk masa karena melakukan pemerasan terhadap seorang pengendara wanita.

Kejadian tersebut terjadi di Jalan Dr Mansyur, Kecamatan Medan Sunggal, tepatnya di depan Masjid Istiqamah, pada Kamis (11/11/2021).

Baca Juga :  Pj Gubernur Agus Fatoni Komitmen Jaga Kedaulatan Pangan Sumut

Kepala Lingkungan 9, Kelurahan Tanjung Rejo, Kecamatan Medan Sunggal, Budiman Sihombing menjelaskan, modus yang dipakai pelaku yakni menilang korban yang sedang berkendara. (Tc)

-->