Walikota Tanjungbalai Apresiasi Festival Bedug & Takbiran 1446 H Polres Tanjung Balai

sentralberita | Tanjungbalai ~ Walikota Tanjungbalai, Mahyaruddin Salim, menyampaikan apresiasi atas kegiatan Festival Bedug & Takbiran 1446 H/2025 yang dilaksanakan oleh Polres Tanjungbalai.

Kegiatan bertempat di Lapangan Apel Polres Tanjungbalai, Jl. Jend Sudirman Kel. Perwira Kec. Tanjungbalai Selatan Kota Tanjungbalai, Minggu, 30 Maret 2025 pukul 21.00 Wib.

Kegiatan ini merupakan bagian dari menyemarakkan perayaan Hari Raya Idul Fitri dan bertujuan untuk memperkuat kebersamaan Polri dan masyarakat.

Dalam kegiatan ini, Polres Tanjungbalai menampilkan berbagai atraksi menarik, seperti bedug raksasa dan takbiran keliling. Kegiatan ini juga dihadiri oleh pejabat dan personil Polres Tanjungbalai, serta masyarakat setempat.

Dikatakan Walikota, “Terimakasih kepada Kapolres Tanjungbalai, AKBP Yon Edi Winara, S.H., S.I.K., M.H yang telah mempersiapkan acara festival bedug dengan sangat baik, serta komitmen beliau untuk menjaga Kota Tanjungbalai sebagai bentuk sinergitas antara Pemerintah kota Tanjungbalai dengan POLRI.

Baca Juga :  Polres Tanjung Balai Laksanakan KRYD Pastikan Keamanan di Kota Hingga Dini Hari

“Festival bedug sebagai bentuk komitmen pelestarian budaya, sebagai pengingat tabuh bedug adalah pengingat untuk memulai mengumandangkan adzan

“Festival bedug juga untuk mengembalikan kultur budaya, memper erat tali silaturrahmi, dan juga untuk menjalin tali silaturrahmi antara Polres Tanjung Balai dan forkopimda dengan masyarakat kota Tanjungbalai, Kepada peserta kami ucapkan selamat bertanding serta junjung tinggi sportifitas dalam mengikuti perlombaan.

“Di akhir penyampaian kami mengucapkan mohon do’a untuk mewujudkan visi misi kota Tanjungbalai dengan membawa kota menuju Tanjungbalai Emas. “Pungkas Walikota.

Hadir Dalam Kegiatan,
•Walikota Tanjungbalai, Mahyaruddin Salim B, S.E., M.A.P.
•Wakil walikota Tanjungbalai, M. Fadli Abdina, S.P., M.Si.
•Ketua DPRD kota Tanjungbalai, H. Tengku Eswin, S.T.
•Kapolres Tanjungbalai, AKBP Yon Edi Winara, S.H., S.I.K., M.H.
•Mewakili Dandim 0208/AS, Pabung kodim 0208/AS Tanjungbalai, Mayor Inf Endar Siregar.
•Mewakili Danlanal TBA, Paul Ang Lanal TBA, Letda Laut (P) Sukino.
•Mewakili Danki Brimob Kompi 3 Batalyon B Tanjungbalai, IPTU Edward Sardi, S.H.
•Ketua Al-Washliyah Kota Tanjungbalai, Mery Simargolang, S.Pd.I., M.M.
•Para Kabag, Kasat, Kapolsek Polres Tanjungbalai.
• Para OPD Pemerintah Kota Tanjungbalai.
•Personil Polres Tanjungbalai.
•Masyarakat Kota Tanjungbalai.
•Peserta Festival Bedug dan Takbiran sebanyak 19 Regu.(01/red)

Baca Juga :  Polres Tanjung Balai Ajarkan Anak Didik TK Yayasan Kemala Bhayangkari Berbagi Sejak Usia Dini
-->