Pemuda Muhammadiyah Sumut Buka Puasa, Bahas Persiapan Muktamar ke-49 di Medan
sentralberita|Medan ~ Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Sumatera Utara (SUMUT) menggelar acara buka puasa bersama di Aula Gedung Dakwah Muhammadiyah Sumut, Jalan SM Raja Medan, pada Kamis (13/03/2025).
Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah yang juga Wakil Menteri P2MI, Dzulfikar Ahmad Tawalla, yang didampingi oleh Sekretaris Jenderal dan Bendahara Umum PP Pemuda Muhammadiyah.
Turut hadir dalam acara tersebut Ketua PW Muhammadiyah Sumut, Prof. Hasyimsyah Nasution, Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Ketua PW Aisyiyah, serta perwakilan dari organisasi otonom Muhammadiyah di Sumut. Acara ini juga dihadiri oleh Gubernur Sumatera Utara yang diwakili oleh Kepala Biro Kesra Pemprov Sumut dan Kepala BP3MI Sumut, Harold.
Dalam sambutannya, Dzulfikar menyampaikan bahwa sejak Muktamar Muhammadiyah di Malang, Jawa Timur, Muhammadiyah telah melahirkan tradisi baru yang positif, yaitu pembangunan gedung atau auditorium di kampus-kampus Muhammadiyah yang menjadi tuan rumah muktamar.
“Saya sudah melihat desain yang luar biasa. Insya Allah, akan dibangun gedung yang akan diberi nama Auditorium Berkemajuan dan Sport Hall Walidah, yang akan menjadi arena Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-49 pada tahun 2027 mendatang,” ungkap Dzulfikar.
Sementara itu, Ketua PW Muhammadiyah Sumut, Prof. Hasyimsyah Nasution, mengungkapkan rasa bangganya atas keterlibatan Pemuda Muhammadiyah dalam kabinet Merah Putih di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto. Menurutnya, ini merupakan prestasi yang luar biasa, di mana Ketua Umum Angkatan Muda Muhammadiyah dipercaya untuk mengurus perlindungan pekerja migran yang sering menghadapi masalah di luar negeri.
Prof. Hasyimsyah juga optimis bahwa Muktamar Muhammadiyah ke-49 di Medan, Sumut, akan menjadi yang terbaik dibandingkan muktamar sebelumnya. “Kalau bukan tidak lebih baik, ya ngapai di Medan,” tegasnya.
Dia yakin Muktamar Muhammadiyah ke-49 akan terlaksana dengan sukses, mengingat Ketua Panitia, Prof. Agussani, telah terbukti mampu memajukan UMSU menjadi salah satu kampus swasta terbaik di Indonesia dengan predikat Unggul.
Acara buka puasa bersama ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat persiapan menjelang Muktamar Muhammadiyah yang akan datang.