Camat LPP Resmi Buka MTQ ke VII Tingkat Kecamatan
sentralberita I Batu Bara ~ Camat Lima Puluh Pesisir Sabri, S.Hi resmi membuka penyelenggaraan MTQ ke VII tingkat Kecamatan Lima Puluh Pesisir yang dilakukan di lapangan Kantor Camat Lima Puluh Pesisir pada hari Selasa (25/02/2025).
Turut hadir pada acara pembukaan MTQ ke VII tingkat Kecamatan Lima Puluh Pesisir Bupati Batu Bara di wakili oleh Asisten 3, Camat Lima Puluh Pesisir beserta Sekcam dan staf, Forkopimca, Kades se Kecamatan Lima Puluh Pesisir beserta perangkat Desa, Ibu ibu PKK, Perwakilan MUI Kecamatan Lima Puluh Pesisir, Perwakilan KUA Lima Puluh, Dewan hakim, siswa siswi dari sekolah sekitar, serta tamu undangan masyarakat sekitar.
Penyelenggaraan MTQ bertujuan untuk meregenerasi anak anak pecinta Qur’an, memupuk anak anak cinta membaca Qur’an dan mencari bibit bibit penerus untuk ikut lomba yang lebih tinggi ditingkat Kabupaten atau pun Provinsi bahkan nasional.
Dalam sambutannya Camat LPP Sabri, S.HI, MH mengatakan bahwa MTQ untuk mencetak generasi yang cinta Al Qur’an dan bibit cinta Al Qur’an.
” Semoga dengan adanya acara ini kita dapat mengumpulkan generasi muda yang cinta agama cinta Al Qur’an, selain itu yang memiliki potensi potensi dalam bidang MTQ juga sebagai aset untuk tingkat kecamatan.” Ungkapnya disela sela acara.
” Semoga peserta yang menang nantinya dapat mewakili kecamatan kita untuk bertanding di MTQ tingkat Kabupaten. Harapannya dalam MTQ tingkat Kabupaten kita dapat meraih juara Umum atau minimal masuk 3 besar.” Harapnya.
Acara selanjutnya dilakukannya pelantikan dewan hakim, sebagai juri dalam perlombaan MTQ tersebut. Diharapkan dewan hakim bekerja sesuai dengan tupoksi dan objektif dalam penilaian.
(Sb/Wan)