Dukung Ketahanan Pangan Masyarakat Sekitar Kebun Dolok,  PT Lonsum tbk  Berikan Bantuan Pupuk

sentralberita I Batubara ~ Sebagai bentuk dukungan kepada masyarakat sekitar Kebun Dolok dalam rangka ketahanan pangan, PT PP Lonsum tbk Perkebunan Dolok Estate Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara, menyerahkan bantuan pengadaan Pupuk di empat kecamatan,

Penyerahan dilaksanakan di Aula Bayuwangi Kl Lima Puluh , Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara, Senin (9/2/2025)

Penyerahan bantuan pengadaan pupuk diberikan kepada komperasi /kelompok tani yang ada di Kecamatan Lima Puluh , Datok Lima Puluh, Tanah Datar dan Kecamatan Seibalai

Area Manager Agronomy (AMA) PT PP Lonsum Lima Puluh Rahmat Husaini menyampaikan, bahwa bantuan pupuk untuk fasilitasi Pembangunan Kebun Masyarakat (FPKM) adalah bentuk dukungan perusahaan perkebunan kepada masyarakat sekitar kebunnya. Dukungan ini berupa kemudahan akses pembiayaan, pengetahuan, dan teknik budidaya.

“Bantuan diberikan kepada para petani jagung yang ada disekitar kebun lonsum, ini merupakan dalam rangka fasilitasi pembangunan kebun masyarakat guna mendukung asta cita Presiden Republik Indonesia Bapak Prabowo ”

Besar harapan kita, bantuan yang diberikan ini dapat meningkatkan produktivitas dan hasil panen petani, sehingga dapat memenuhi kebutuhan swadaya jagung,

Baca Juga :  Kwarran Air Putih Hadiri Rapat Kerja Pramuka Kwarcab Batu Bara

Camat Lima Puluh Adri Aula Harahap menyampaikan , bahwa bantuan diharapkan dapat bersenambungan guna mendukung pemerintah saat ini yang sedang mendorong ketahanan swadaya pangan, sepeti tanam jagung,

“Saya sangat apresiasi kepada PT PP Lonsum tbk, saat ini yang dipimpin manager Imbra Taufik sudah sangat merespons baik”

Diharapkan gerakan ini dapat memberikan dampak positif bagi keberlanjutan ketahanan pangan serta menjadi inspirasi bagi masyarakat lain untuk ikut serta dalam menjaga stabilitas pangan melalui pemanfaatan lahan dan sumber daya lokal.

“Saya berharap gerakan ketahanan pangan ini menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk ikut serta dalam pemanfaatan lahan serta sumber daya lokal,” tandasnya.

Acara dihadiri Kepala Bidang Perkebunan sekaligus Koordinator Bidang Banua Pane, SP. M.Si,
Peremajaan Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Sumatera Utara
Kasi Pembinaan Usaha Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Sumatera Utara Indra Gunawan Girsang, S.TP, M.MA, Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Batu Bara Ir. Susilistiawati Ritonga, M. Si, Kepala Bidang Perkebunan Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Batu Bara Ananda FA, Area Manager Agronomy (AMA) Lima Puluh Rahmat Husaini, Area Manager Engineering (AME) Dedi Arifin, Manager Dolok Estate Imran Taufik dan Mill Manager Dolok POM Budi Purwanto serta Legal Departement Lily Chairani,

Baca Juga :  Jambret 2 HP, Pelaku Ditangkap Satreskrim Polres Batu Bara

Lahan Ketahanan Pangan

Perlu kita ketahui bahwa Lahan PT PP Lonsum tbk Perk Dolok yang menjadi lahan ketahanan pangan Seluas 3 Hektar

“Yang sebelumnya penanaman perdana jagung, oleh Kapolres Batu Bara AKBP Taufik Hidayat Thayeb, Manager PT Lonsum Imbran Taufik, Kajari, Sekdakab dan sejumlah dinas yang terkait”, Selasa (21/1/2025) lalu

Kapolres Batubara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb mengucapakan terimaksih kepada PT PP Lonsum dapat bekerjasam dalam mendukung program 100 hari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto

“Saya yakin kegiatan ini adalah untuk mensejahterakan masyarakat. Hari ini kita sudah berada dilokasi 3 hektar lahan yang akan kita tanam jagung, sesuai yang sudah kita laporkan kepusat, sudah ada 10 hektar di PT Sumatera Utara salah satu dilokasi ini dan sudah dicek oleh mabes polri kemari”(ru)

-->