PPS Tanah Itam Ilir Gelar Pleno DPSHP
Ket. Foto: Ketua PPS (kiri) saat serahkan salinan Rekapitulasi ke PKD (Sb/F-Wan)
sentralberita I Batu Bara I Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Tanah Itam Ilir Kecamatan Lima Puluh Pesisir Kabupaten Batu Bara menggelar Rapat Pleno Penetapan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) yang digelar di Aula Balai Desa Tanah Itam Ilir pada hari Sabtu (07/09/2024).
Tampak hadir pada Rapat Pleno DPSHP Ketua PPS Tanah Itam Ilir Purnawan, anggota PPS Muliadi dan Zulmasniar, Sekretariat PPS Masita, Dedi Suandri dan Bambang, Kades Samijan, PKD Desa Tanah Itam Ilir Sunardi, Tim Pemenangan Darwis -Oky Rusli, mantan pantarlih dan masyarakat.
Rapat Pleno dimulai pukul 14.00 yang dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia dan dilanjutkan dengan pembacaan Berita Acara DPSHP.
” Hari ini kami menggelar Rapat Pleno DPSHP, pemilih kami di Desa Tanah Itam Ilir berjumlah 1.177 orang pemilih.” Jelas Purnawan selaku Ketua PPS.
” Untuk masyarakat Desa Tanah Itam Ilir yang belum masuk sebagai daftar pemilih segera melapor ke kami, agar ditindaklanjuti supaya masuk sebagai pemilih.” Tambahnya. (Sb/Wan)