Polres Tanjung Balai Laksanakan Pelatihan Pra Operasi Kepolisian Lilin Toba 2023 dalam rangka Pengamanan Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru 2024
sentralberita|Tanjungbalai – Dalam Pengamanan Nata dan Tahun Baru 2024 Polres Tanjungbalai melaksanakan Pelatihan Pra Operasi Kepolisian Lilin Toba 2023.
Kegiatan berlangsung Pada hari Kamis (21/12/23) pukul 14.20 wib di Aula Pesat Gatra dipimpin Waka Polres Tanjung Balai Kompol Rudy Candra, S.H., M.M dan dihadiri Para Kabag, Para Kasi, Para Kasat, Para Kapolsek, Para perwira dan Seluruh personil Polres Tanjung Balai yang tersprin Operasi Lilin Toba 2023.
Dalam kesempatan tersebut Wakapolres menyampaikan, “Siang ini kita melaksanakan lat pra ops lilin toba 2023. Setiap personil harus dapat memahami tanggung jawabnya terkait berbuat apa dalam kegiatan melaksanakan operasi lilin toba 2023.
“Rekan rekan ka pospam harus paham dengan kirka intelijen. Anggota pospam juga harus mengetahui tanggung jawabnya dalam setiap pelaksanaan tugas ops lilin toba 2023 di pos pam nya masing masing.
“Ka pospam cek betul anggota pos pam jangan sampai kosong. Setiap pos pam para padalnya juga wajib bertanggung jawab terkait kehadiran anggota.
“Hari ini pukul 20.00 wib piket regu B setiap pos pam wajib sudah mulai melaksanakan tugas di pos pam. Layani masyarakat di pos pam dengan baik. Jalin koordinasi yang baik dengan instansi lainnya dan dalam menjelang pemilu 2024 kita harus mampu menciptakan situasi yang aman. “Pangkas Wakapolres.(sb/01)