Kunker ke Polsek Firdaus, Kapolres Sergai: Agar Unit Reskrim Menangani Kasus Sesuai SOP
sentralberita | Sergai ~ Kapolres Serdang Bedagai AKBP Oxy Yudha Pratesta, SIK, didampingi Waka Polres KOMPOL Damos C. Aritonang S.I.K, MH melakukan kunjungan kerja ke Polsek Firdaus, Kamis 23 November 2023, Pukul 12.00 WIB.
Rombongan Kapolres disambut langsung oleh Kapolsek Firdaus AKP Idham Halik SH dan Waka Polsek IPTU J.TARIGAN di ruangan penjagaan Polsek.
Kapolsek Firdaus AKP Idham Halik SH menjelaskan bahwa kedatangan Kapolres dan rombongan adalah untuk memberikan beberapa penekanan dan atensi kepada personel Polsek Firdaus seperti:
Pertama, Berdayakan personel yang ada di Polsek Firdaus sebaik mungkin.
Kedua, Penekanan terhadap unit Reskrim agar penyidik Reskrim benar benar dalam penanganan kasus harus sesuai dengan prosedur dan SOP yang berlaku.
Ketiga, Untuk unit Binmas dan Bhabinkamtibmas agar terus lakukan imbauan terhadap masyarakat supaya masyarakat menjadi sadar dan tidak akan melanggar hukum ataupun peraturan yang ada sehingga situasi di wilayah kita aman dan terkendali
Dan yang keempat, Untuk seluruh personel agar aktif di media sosial dan kegiatan kegiatan positif silahkan di masukkan ke media sosial. Tutup AKP Idham
Turut Hadir, Kanit Reskrim Polsek Firdaus IPTU M.SIHOMBING, Kanit Binmas Polsek Firdaus IPDA LB. Manullang, Personil Polsek Firdaus. (SB/ARD).