Edy Rahmayadi Ajak Kolaborasi Perbaiki Kualitas Pendidikan di Sumut
Gubernur Edy Rahmayadi Menyapa Tokoh Pendidikan Sumut
sentralberita | Medan ~ Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi meminta para tokoh pendidikan di Sumut, untuk bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut. Antara lain dengan memberikan sumbangsih pemikiran untuk perbaikan kualitas pendidikan di Sumut, agar lebih baik lagi.
Hal ini disampaikan Gubernur Edy Rahmayadi saat bertemu dengan tokoh-tokoh pendidikan di Sumut dalam kegiatan ‘Gubernur Edy Rahmayadi Menyapa Tokoh Pendidikan’ yang diawali dengan kagiatan jalan santai bersama dan coffee morning, yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Sumut di Venue Kampung Beasiswa Komplek Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) Jalan Gatot Subroto Medan, Jumat (23/6).
“Saya membutuhkan kualitas pendidikan Sumut yang terbaik. Oleh karena itu, kita perlu berkolaborasi dengan tokoh pendidikan untuk memikirkan ini,” ucap Edy Rahmayadi.
Hadir di antarannya, Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia Tandjung, Kepala Dinas Pendidikan Sumut Asren Nasution, Antropolog Indonesia Usman Pelly, Rektor UNPAB Muhammad Isa Indrawan, OPD serta tokoh pendidikan Sumut lainnya.
Edy Rahmayadi juga meminta kepada anggota DPR RI yang hadir pada pertemuan itu, untuk mengkaji ulang kebijakan tentang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), yang berdasarkan sistem zonasi, yang mengutamakan penerimaan siswa berdasarkan jarak atau radius lokasi rumah siswa.
Menurut Edy, sistem zonasi ini belum bisa diterapkan di Sumut, berdasarkan wilayah dan juga belum meratanya pembangunan infrastukur pendidikan di Sumut. Permintaan ini juga telah disampaikan Edy Rahmayadi ke Presiden, Menteri dan juga pihak terkait.(01/red)