Edy Rahmayadi Bangun SMK di Bandar untuk Cetak Lebih Banyak Tenaga Kerja Siap Pakai

Edy Rahmayadi meninjau lokasi pembangunan SMK 1 Kecamatan Bandar, Simalungun.

sentralberita | Simalungun ~ Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) membangun Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN)  di Kecamatan Bandar, Simalungun. Pembangun ini bertujuan untuk meningkatkan SDM siap pakai di Kecamatan Bandar.

Kecamatan Bandar salah satu kawasan  pemukiman yang dekat dengan Kawasan Khusus Ekonomi (KEK) Sei Mangkei. Edy Rahmayadi ingin putra-putra daerah bisa bersaing menjadi tenaga kerja di KEK Sei Mangkei, salah satu upayanya yaitu dengan membangun sekolah.

“Daerah ini dekat dengan KEK Sei Mangkei, saya ingin putra-putra kita nanti yang bekerja di sana, karena itu SDM kita harus di tingkatkan,” kata Edy Rahmayadi usai meninjau lokasi pembangunan SMK 1 Kecamatan Bandar, Simalungun.

Baca Juga :  Dukung Keberlanjutan Perikanan, Mahasiswa UPER Rancang Prototipe Bisnis Hasil Tangkap Laut

Edy Rahmayadi juga mengatakan, saat ini Dinas Pendidikan Pemprov Sumut kekurangan tenaga pendidik. Menurutnya, Dinas Pendidikan  Sumut Masih membutuhkan sekitar 12.000 guru di daerah terpencil.

“Saat ini kami kekurangan guru, guru yang mau ditempatkan di daerah, karena sekarang guru kebanyakan hanya mau bekerja di kota saja,” kata Edy Rahmayadi.(01/red)

-->