Asbisindo Sumut Dorong Peningkatan Keuangan dan Perbankan Syariah
Silaturahim sekaligus Media Briefing bersama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumut bertempat di Jalan Iskandar Muda Medan, Jum’at (17/3/2023
sentralberita | Medan ~ Asosiasi Bank Syariah Indonesia (Asbisindo) Sumatera Utara menargetkan tahun ini peningkatan literasi keuangan dan perbankan syariah yang indeksnya masih rendah.
Hal itu ditegaskan Ketua Asbisindo Sumut, Julian Helmi Lubis yang juga Pemimpin Unit Usaha Syariah PT Bank Sumut kepada wartawan di Medan Jumat (17/3/2023) di sela silaturahim sekaligus Media Briefing bersama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumut bertempat di Jalan Iskandar Muda Medan, Jum’at (17/3/2023).
“Kita silaturahmi dalam rangka peningkatan dan perkembangan industri keuangan syariah khususnya Perbankan serta mendukung program-program pemerintah yang diharapkan akan memberikan dampak positif bagi stabilitas perekonomian di Sumatera Utara,” kata Julian.
Saat silaturahmi itu , Julian didampingi Sektetaris Asbisindo Sumut Freddy Siswanto, Bendahara Eli Sugiarto dan jajaran Pimpinan Bank Syariah, Dekan Fakultas Syariah UIN SU Ardiansyah, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN SU Muhammad Yafiz, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMA Ahmad Rafiki.
Sedangkan pengurus PWI Sumut dipimpin Sekretaris Hamonangan Panggabean mewakili Ketua PWI Sumut Farianda Putra Sinik, Wakil Ketua Ahmad Rivai, Amrizal dan beberapa pengurus lainnya.(wie)