Plt Dinkes Deni, Fokus Turunkan Angka Stunting Jadi 14 Persen

sentralberita I Batu Bara~ Setelah dilantik dan dikukuhkan, pengurus Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana (IPeKB) Batu Bara akan terus fokus memenuhi target Bangga Kencana melalui program kerja unggulan yang akan disusun bersama dengan pengurus dan berupaya mencapi target stunting di angka 14 persen hingga tahun 2024 mendatang,” janjinya.
Hal ini dikatakan PLT Kadis P2KB dr Deni dalam acara pelantikan dan pengukuhkan, pengurus Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana (IPeKB) dirumdis Kecamatan Sei suka,Kamis (16/2/2023)
Bupati Batubara Ir Zahir menyampaikan, dengan dilantiknya DPC Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana (IPeKB) di Kabupaten Batu Bara , nanti dapat bersinergi dengan pemerintah melalui Dinas Kesehatan P2KB,
“Dengan bersinergi diharapkan dapat mewujudkan program Bangga Kencana sebagai program keluarga berkualitas yang salah satu fokus utamanya menurunkan angka stunting,”ujar Bupati
Bupati menjelaskan, melihat angka stunting menurut data elektronik Pencatatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (EPPGBM) pada Maret 2022 di Kabupaten Batu Bara saat ini mencapai 18,35% (entry data balita 93,20%).
“Angka tersebut berada di bawah angka prevalensi stunting Indonesia 21,4% dan akan terus ditekan hingga di angka 14% di tahun 2024 untuk memenuhi target nasional,”
Kegiatan dengan tema ‘Tingkatkan Profesionalitas Penyuluh KB Dalam Pembangunan SDM Melalui Program Bangga Kencana Di Kabupaten Batu Bara’, sebanyak 18 pengurus DPC IPeKB Kabupaten Batu Bara dilantik oleh Ketua DPD IPeKB Provinsi Sumatera Utara Jermidawati Hasibuan,(ru)
Plt Kadis P2KB dr Deni Syaputra,(sb/ru)