Pengelolaan Sampah Lebih Terarah dan Serius Di Bawah Kepemimpinan Bobby Nasution
Bobby Nasution saat peninjauan TPA Terjun bersama Dubes Belanda untuk Indonesia HE Lambert Grijnw.(f-ist)
sentralberita | Medan ~ Di bawah kepemimpinan Wali Kota Medan Bobby Nasution, pengelolaan sampah yang dilakukan lebih serius dan terarah. Tidak hanya melimpahkan kepada pihak kecamatan, penanganan sampah yang dilakukan harus dimulai dari hulu hingga hilir guna memberikan hasil maksimal dalam mengatasi persoalan sampah. Perlahan, upaya yang dilakukan menantu Presiden Joko Widodo ini mulai menuai hasil.
Selain kewilayahan mulai terlihat bersih, Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Terjun di Jalan Paluh Nibung, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan kini tidak terlihat kumuh, seram dan menakutkan lagi. Ada wilayah TPA yang dulunya menjadi tempat menampung sampah, kini telah menjadi Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang hijau dan asri diberi nama Taman Edukasi Sampah. Selain tempat beristirahat, masyarakat sekitar menjadikannya tempat bersantai karena dilengkapi dengan tempat bangunan joglo.
Tidak itu saja, penanganan sampah yang selama ini dilakukan dengan menggunakan sistem open dumping mulai ditinggalkan dan beralih menjadi sanitary landfill yang ramah lingkungan. Sebab, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Medan telah membangun penanganan sampah dengan sistem sanitary landfill. “Insya Allah, Maret 2023 pembangunannya selesai dan dapat dipergunakan,” kata Bobby Nasution saat peninjauan TPA Terjun bersama Dubes Belanda untuk Indonesia HE Lambert Grijns, Rabu (8/2).(01/red)