Polres Tanjung Balai Laksanakan Patroli Skala Besar

Pengecekan Pos Pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.(f-ist)

sentralberita | Tanjungbalai ~ Kapolres Tanjungbalai AKBP. Ahmad Yusuf Afandi SIK MM melaksanakan Patroli Skala Besar dan Pengecekan Pos Pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 di Wilayah Kota Tanjung Balai, Jumat 24 Desember 2022 pukul 17.20 wib.

Amatan wartawan giat patroli dan pengecekan pos pam dipimpin oleh Walikota Tanjungbalai H. Waris Tholib Sag MM didampingi Kapolres Tanjungbalai. AKBP Ahmad Yusuf Afandi. S.I.K.MM. Waka Polres Kompol H. Jumanto SH.MH. Kabag Ops Kompol Damos C. Aritonang SIK.MH. Kasat Intelkam AKP Sutarjo B.I. Manullang dan Kasat Lantas Relapang Sitepu SH.MH.

Adapun Pos Pengamanan yang dilakukan Pengecekan yaitu :

Baca Juga :  Polsek Tanjung Balai Utara Cooling System Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Warga

Pos Pengaman I di Batu 7 jalan Jenderal Sudirman Perbatasan Kota Tanjung Balai dengan Kabupaten Asahan, Pos Pengamanan II Titi Tabayang di Jalan Jenderal Sudirman Kec Tanjung Balai Selatan dan Pos Terpadu di Area Stasiun Kereta Api Kec Tanjung Balai Utara Kota Tanjung Balai.

Kepada Personil yang bertugas di Pos Pengamanan,
Kapolres menyampaikan, “Agar seluruh petugas POS PAM bersikap humanis dan memberikan pelayanan terbaik terhadap masyarakat luas, termasuk bagi para pemudik yang membutuhkan pelayanan saat berkunjung ke Pos PAM setempat. “Ucapnya

Lanjutnya, “Tetap semangat, jaga kesehatan, mari bersama jadikan tugas/ pekerjaan ini sebagai ibadah, dan wujud pengabdian kita terhadap masyarakat, bangsa dan negara.

Baca Juga :  Polres Tanjung Balai Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan Guna Pastikan Keamanan Warga

“Waspada dan berhati – hati dalam melaksanakan tugas guna mengantisipasi hal- hal yang tidak diinginkan, khususnya dalam hal keselamatan diri anggota maupun permasalahan Kamtibmas di wilayah Pos Pam masing masing. “Katanya

Kepada Awak media, Kapolres Mengatakan bahwa menuju Pos yang akan di Cek, dilakukan dengan cara Patroli Skala Besar dan pengecekan tersebut dalam rangka melihat langsung kesiapan Personil yang bertugas, Mengecek Kelengkapan Sarana dan Prasarana di Pos Seperti Senter, Jas Hujan, Alat Pengeras Suara (TOA) dan Rompi kemudian juga memberikan Bingkisan berupa makanan ringan untuk personil yang bertugas, Pungkasnya.(01/red)

-->